Ilustrasi sambal gami.
Ilustrasi sambal gami. ( Dok. Shutterstock/Rezmita Anggriani)

Teman Makan Nasi, Berikut Ini Cara Membuat Sambal Gami

11 Mei 2023 06:36 WIB

SonoraBangka.id -  Sambal gami berasal dari Bontang, Kalimantan Timur. Jenis sambal ini identik dengan cumi dan cobek. Resep sambal gami ini tanpa cumi. Namun, kamu bisa menambahkan potongan cumi setelah sambal agak matang dimasak. Cumi juga bisa diganti dengan protein lainnya, seperti udang, ikan, dan ayam. Kemudian, sambal gami bisa dimasak lagi sebentar hingga matang, lalu disajikan dengan nasi hangat. Simak resep sambal gami dari buku "101 Resep Sambal Mak Nyuuuss!" (2020) oleh Sigma terbitan Andi Publisher berikut ini. 

Resep sambal gami

Bahan:

5 buah cabai keriting, haluskan

3 buah cabai rawit, haluskan

1 buah tomat, iris halus

4 siung bawang merah, iris halus

3 sdm minyak goreng

Garam secukupnya

Cara membuat sambal gami

1. Siapkan cobek yang terbuat dari tanah liat.

2. Masukkan semua bahan ke dalamnya, panaskan di atas api kecil sampai cukup matang.

3. Angkat dan sajikan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Sambal Gami Kalimantan Timur, Teman Makan Aneka Lauk Protein", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/05/09/171700475/resep-sambal-gami-kalimantan-timur-teman-makan-aneka-lauk-protein.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm