SonoraBangka.id - Tentunya, ada diantara kamu dan sebagian besar orang lain yang menginginkan kehidupan keuangan yang sehat.
Namun, kondisi keuangan yang sehat sulit didapat apabila kamu tak pandai mengatur finansial.
Kamu bisa belajar mengelola finansial sendiri atau meminta bantuan konsultan keuangan, bergantung pada sejumlah kondisi.
Kondisi seperti apa? Mengutip Cermati via Kompas, berikut kondisi darurat finansial yang membuatmu mau tak mau membutuhkan jasa konsultan keuangan!
1. Uang sering cepat habis
Kamu sering kehabisan uang sebelum waktu gajian tiba? Hampir semua orang tentu pernah mengalaminya.
Ini tandanya, bukan karena gajimu kurang, tetapi kamu kurang pandai mengelola keuangan.
Dengan kata lain, pengeluaranmu boros dan sering melebihi dari apa yang mungkin sudah kamu anggarkan.
Ditambah lagi, kamu tidak punya kontrol atas tindakanmu sehingga berapa pun bakal habis setiap kali dibelanjakan.
Di saat seperti ini, kamu jelas membutuhkan konsultan keuangan untuk membantumu mengatur anggaran dan lebih berhemat.