Ilustrasi botok.
Ilustrasi botok. ( DOK. SHUTTERSTOCK/E DEWI AMBARWATI)

Makan Dengan Nasi Hangat, Berikut Cara Membuat Botok Daging Sapi

29 Juni 2023 06:18 WIB

SonoraBangka.id -  Daging selain diolah menjadi soto, gulai, atau tongseng, bisa juga dimasak menjadi botok daging sapi. Botok daging sapi dibuat dari bumbu bawang merah, bawang putih, ketumbar, jintan, garam, merica, gula merah, daun salam, daun jeruk, cabai merah, dan santan kental. Botok daging sapi bersama bumbu dibungkus di dalam daun pisang kemudian dikukus selama 30 menit. Simak resep botok daging sapi cocok dimakan bersama nasi putih, dikutip dari buku "Hidangan Daging Sapi Favorit ala Sisca Soewitomo" (2013) karya Sisca Soewitomo terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Resep botok daging sapi

Bahan:

300 gram daging sapi cincang

2 butir telur

200 ml santan kental dari 1 butir kelapa

1 buah cabai merah besar, buang isinya, iris halus 

3 lembar daun jeruk, iris halus

15 lembar daun salam, cuci bersih

Bumbu yang dihaluskan:

6 butir bawang merah

5 siung bawang putih

1 sdm ketumbar, sangrai

1 sdt jintan, sangrai

2 sdt garam

1 sdt merica butiran

1 sdm irisan gula merah

Pelengkap:

Daun pisang secukupnya, untuk membungkus 

Lidi secukupnya, untuk menyemat

Cara membuat botok daging sapi:

1. Campur daging sapi dengan telur, santan kental, irisan cabai merah, irisan daun jeruk, dan bumbu yang dihaluskan, aduk rata,

2. Siapkan satu lembar daun pisang, taruh satu lembar daun salam, dua sendok makan adonan daging, bungkus bentuk tum. Kukus selama 30 menit hingga matang. Angkat.

3. Sajikan dengan nasi hangat.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Botok Daging Sapi, Cocok Dimakan dengan Nasi Hangat", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/06/27/200500275/resep-botok-daging-sapi-cocok-dimakan-dengan-nasi-hangat.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm