Ketua Komisi IV DPRD Bangka Belitung, Marsidi Satar
Ketua Komisi IV DPRD Bangka Belitung, Marsidi Satar ( Sonorabangka.id/ Zulhaidir)

Komisi IV DPRD Babel Tegaskan Bakal Terus Awasi Proses PPDB di Bangka Belitung

4 Juli 2023 16:50 WIB

SONORABANGKA.ID - Ketua Komisi IV DPRD Bangka Belitung (Babel), Marsidi Satar menyatakan, tidak ada anggota DPRD Babel yang bisa titip siswa ke pihak sekolah pada proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Bangka Belitung maupun di Kota Pangkalpinang.

Ia menegaskan, Komisi IV DPRD Babel akan terus mengawasi proses PPDB masuk sekolah di Bangka Belitung maupun di Kota Pangkalpinang.

"Jadi kami juga mengawasi PPDB SMA/SMK, kalau ada titipan, orang tua jangan ragu - ragu mendatangi kami di Dewan. Saya juga sudah menjelaskan bahwa orang tua tidak khawatir terhadap anak-anaknya, apabila telah sesuai syarat dan ketentuan akan keluar dengan sistemnya dan bisa mengawasinya," ujarnya.

Ia menambahkan, memang banyak masyarakat yang menginginkan anaknya masuk di sekolah negeri sedangkan sekolah negeri terbatas jumlahnya dalam menerima siswa sekolah.

"Untuk siswa yang belum memdapatkam sekolah, masih ada dua kelas kosong di SMA negeri muhammadiyah kota pangkalpinang sehingga siswa yang belum mendapatkan sekolah bisa mendaftar di SMA Negeri muhammadiyah Kota Pangkalpinang," pungkasnya.

PenulisZulhaidir
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm