Ilustrasi telur dadar fantasi untuk bekal makan anak.
Ilustrasi telur dadar fantasi untuk bekal makan anak. ( DOK.SHUTTERSTOCK/Ika Hilal)

Ide Untuk Bekal, Berikut Cara Membuat Telur Dadar Fantasi Mengembang

18 Juli 2023 12:16 WIB

SonoraBangka.id - Sang buah hati mulai bosan dengan menu makan yang itu-itu saja? Kamu bisa coba resep telur dadar fantasi mengembang berikut ini.  Ada penggunaan bahan seperti udang, wortel, bawang bombay, dan buncis. Jangan lupa menambahkan sedikit tepung agar bisa telur bisa mengembang tinggi.  Dalam buku "50 Resep Kue Paling Diminati Koleksi Dapur Mara" (2013) oleh Aty Kusmiati terbitan Gramedia Pustaka Utama, bikin untuk bekal makan sang buah hati. 

Resep telur dadar fantasi

Bahan

200 gram udang basah kupas 

1 buah wortel, serut seperti korek api

1 buah bawang bombai, belah 2, iris

50 gram buncis, iris bulat tipis

6 butir telur, kocok lepas

3 sdm tepung terigu atau maizena

Bumbu halus

3 siung bawang putih

6 butir bawang merah 

1/2 sdt merica bubuk 

1 sdt garam 

Cara membuat telur dadar fantasi

1. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan bawang bombai, masukkan udang, dan sayuran. 

2. Setelah tumisan dingin, masukkan telur, tepung. Siapkan penggorengan, beri minyak goreng sekitar 4 sdm. 

3. Kalau sudah panas, masukkan sekitar 4 sdm adonan telur. Kalau sudah matang, balikkan sisi lainnya, susun ke dalam piring saji. 

4. Hidangkan bersama saus tomat atau saus asam manis di atasnya. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Membuat Telur Dadar Fantasi Mengembang, Bekal Anak", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/07/18/101100175/cara-membuat-telur-dadar-fantasi-mengembang-bekal-anak.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm