Hyundai Ioniq 5 Disney100 Platinum Concept(Dok. Carscoops.com)
Hyundai Ioniq 5 Disney100 Platinum Concept(Dok. Carscoops.com) ( KOMPAS.COM)

Ioniq 5 Pimpin Daftar Mobil Listrik Terlaris Indonesia Pada Semester I/2023

19 Juli 2023 17:16 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Tren penjualan mobil listrik berbasis baterai atau battery electric vehicle (BEV) di pasar dalam negeri meningkat signifikan semester pertama 2023.

Diolah dari data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), pada periode Januari-Juni 2023 tercatat sudah ada 5.849 unit BEV yang telah didistribusikan dari pabrik ke diler (wholesales).

Jumlah tersebut jauh melampaui satu tahun sebelumnya, yang hanya terhenti di angka 495 unit (1.081 persen). Tapi, dari sisi market share terhadap total pasar kendaraan roda empat atau lebih nasional, masih kecil yaitu 1,1 persen.

Pertumbuhan penjualan BEV di Tanah Air pada tahun ini, tak lepas dari makin banyaknya produk yang ditawarkan ke masyarakat. Tahun lalu, cuma ada 7 model yang eksis, namun sekarang sudah sebanyak 15 model.

Tidak sampai di sana, mulai Mei 2023 pun pemerintah pun memberikan suatu insentif bagi mobil listrik murni yang sudah diproduksi di dalam negeri dengan TKDN 40 persen melalui pengurangan PPN 10 persen.

Kebijakan itu, membuat harga mobil listrik semakin murah karena konsumen cuma dikenakan tarif PPN 1 persen saja.

Berkat bantuan pemerintah itu pula, membuat penjualan Hyundai Ioniq 5 dan Wuling Air EV melonjak tinggi mengalahkan produk BEV lainnya.

Hyundai Ioniq 5 menjadi mobil listrik murni yang berhasil membukukan penjualan sebanyak 3.543 unit. Sementara Air EV 1.654 unit.

Lebih rinci, penjualan BEV di Indonesia pada semester I/2023:

1. Hyundai Ioniq 5: 3.543 unit

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm