Spageti aglio olio ayam ala Foodplace, dinner romantis di rumah.
Spageti aglio olio ayam ala Foodplace, dinner romantis di rumah. ( KOMPAS.com/MIFTAHUL RIZKY)

Coba Dulu Dari Aglio Olio, Berikut Cara Makan Pasti Bagi Pemula

23 Juli 2023 15:30 WIB

SonoraBangka.id -  Selain piza, pasta termasuk makanan asal Italia dan mendunia, termasuk populer di Indonesia. Jenis pasta beragam. Menurut Salvatore Cuomo, koki asli Italia dari Casa Cuomo Ristorante, Jakarta Selatan, sebaiknya cicipi pasta dengan sedikit campuran bumbu. "Mencoba pasta bisa dimulai dari tipe spaghetti aglio olio. Bahannya simpel, hanya pasta, bumbu, dan minyak," kata Salvatore. Tipe pasta ini, menurutnya, bisa membantu orang yang baru mencoba pasta, mengetahui seleranya. Mulai dari tekstur hingga kecocokan rasa yang didapat dari pasta berminyak dan sedikit gurih ini. 

Selanjutnya, barulah bisa mencoba pasta dengan campuran bumbu lebih banyak, seperti menggunakan saus tomat dan krim. "Setelah itu bisa mencoba pasta lain, seperti fetucini atau pasta buatan rumah dengan tambahan krim," ujar Salvatore dalam acara bincang ABC Cooking Studio X Casa Cuomo Ristorante, Senin (17/7/2023).

Tidak ada perbedaan signifikan terkait cara menyantap pasta di Italia dan di Indonesia, seperti yang biasa dilakukan. Pasta bisa disantap menggunakan alat makan berupa sendok atau garpu, tergantung ukuran dan jenisnya. Selama ukuran pasta pendek, sebaiknya gunakan sendok agar lebih mudah menyuapkan makanan ini ke mulut. Kamu dapat menggunakan garpu untuk memudahkan santapan pasta berukuran panjang, seperti spageti dan fetucini.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Makan Pasta untuk Pemula, Coba Dulu dari Aglio Olio", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/07/23/090900475/cara-makan-pasta-untuk-pemula-coba-dulu-dari-aglio-olio.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm