SonoraBangka.id - Mengonsumsi makanan bernutrisi seimbang bakal membuat badan kita lebih sehat dan aktif. Bukan cuma organ dalam tubuh, makanan juga bakal memengaruhi kesehatan kulit. Beberapa makanan yang dapat memaksimalkan kesehatan kulit yaitu ikan berlemak, alpukat, ubi jalar, dan kedelai. Selain makanan tersebut, imbangi juga dengan minum sesuai kebutuhan agar badan terhidrasi sehingga kulit pun ikut sehat. Simak penjelasan mengenai makanan yang baik untuk kesehatan kulit dari Healthline dan Medical News Today berikut.
1. Ikan berlemak
Jenis ikan berlemak mengandung asam lemak omega-3 yang dapat mengurangi peradangan dan menjaga kelembaban kulit. Asam lemak omega-3 diperlukan untuk membantu menjaga kulit tetap tebal, kenyal, dan lembab. Bahkan, kekurangan asam lemak omega-3 bisa menyebabkan kulit kering. Ikan berlemak yang dimaksud seperti salmon, makerel, dan hering. Di Indonesia, beberapa jenis makerel seperti ikan tenggiri dan kembung. Sementara ikan hering di Indonesia lebih dikenal sebagai ikan sarden. Ikan berlemak tersebut juga merupakan sumber protein berkualitas tinggi, vitamin E, dan zink.
2. Alpukat Alpukat mengandung lemak sehat yang tinggi.
Lemak ini bermanfaat bagi beragam fungsi tubuh, termasuk kesehatan kulit. Mendapatkan cukup lemak ini sangat penting untuk membantu menjaga kulit tetap lentur dan lembab. Alpukat juga mengandung vitamin E dan C yang penting untuk kesehatan kulit. Buah ni mempunyai senyawa yang dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari. Sekitar 100 gram atau kira-kira setengah buah alpukat, memenuhi 14 persen kebutuhan vitamin E dan memenuhi 11 persen kebutuhan vitamin C.
3. Ubi jalar
Ubi jalar adalah sumber beta karoten yang sangat baik. Saat mengonsumsi beta karoten, antioksidan ini dimasukkan ke dalam kulit dan membantu melindungi sel-sel kulit dari paparan sinar matahari. Hal ini dapat membantu mencegah sengatan matahari, kematian sel, dan kulit kering atau keriput. Sekitar 100 gram ubi jalar panggang mengandung beta karoten yang cukup untuk memenuhi enam kali dari kebutuhan harian vitamin A. Menariknya, beta karoten dalam jumlah tinggi juga dapat menambah warna oranye yang hangat pada kulit sehingga bisa membuat warna kulit nampak lebih sehat.
4. Paprika merah atau kuning
Seperti ubi jalar, paprika merupakan sumber beta karoten yang tinggi untuk kemudian diubah tubuh menjadi vitamin A. Sekitar 149 gram paprika merah cincang mengandung setara dengan 156 persen kebutuhan vitamin A. Paprika mengandung banyak beta karoten dan vitamin C, keduanya merupakan antioksidan yang penting untuk kulit. Vitamin C juga diperlukan untuk membuat kolagen, protein struktural yang membuat kulit lebih kuat.
5. Brokoli