Tangkapan layar unggahan soal banyak konsumsi minuman probiotik(Twitter/@FOODFESS2)
Tangkapan layar unggahan soal banyak konsumsi minuman probiotik(Twitter/@FOODFESS2) ( KOMPAS.COM)

Disebut Bisa Picu Obesitas jika Berlebihan, Berapa Baiknya Untuk Konsumsi Probiotik Sehari?

12 Agustus 2023 18:52 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Sebuah unggahan bernada lelucon terkait banyak mengonsumsi minuman probiotik untuk mencintai usus, ramai di media sosial.

Unggahan tersebut dibuat oleh akun Twitter ini, Rabu (9/8/2023). Tampak dalam unggahan, tangkapan layar status Facebook menampilkan enam botol minuman probiotik berukuran 65 mililiter dituang dalam satu gelas.

"Ketika lu ga punya siapa siapa buat dicintai tapi ingat lu bisa mencintai usus lu sendiri," tulis unggahan.

Menanggapi unggahan tersebut, pengguna Twitter pun menanyakan ketentuan mengonsumsi minuman probiotik.

"Fess emang boleh ya minum Y***lt kek gini," tanyanya.

Hingga Jumat (11/8/2023 siang, twit telah menuai lebih dari 1,3 juta tayangan, 28.000 suka, dan 1.200 twit ulang dari warganet.

Lantas, bolehkah mengonsumsi minuman probiotik dalam jumlah banyak sekaligus?

Anjuran konsumsi minuman probiotik

Minuman probiotik adalah minuman dengan kandungan sejumlah bakteri probiotik, mikroorganisme hidup yang dapat memberi manfaat kesehatan.

Pakar gizi IPB University Prof Ali Khomsan menjelaskan, minuman probiotik dianjurkan untuk dikonsumsi sebanyak satu hingga dua botol.

Konsumsi minuman tersebut dalam jumlah cukup akan membantu memberi keseimbangan flora usus.

"Bila berlebihan harus diwaspadai juga persoalan gula yang masuk dalam tubuh yang mungkin bisa berlebihan karena minum di luar anjuran dosis," terangnya, saat dihubungi Kompas.com, Jumat (11/8/2023).

Hal serupa juga diungkapkan ahli gizi dari Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (FKKMK UGM) Toto Sudargo mengatakan, semua makanan akan bermanfaat jika dikonsumsi secara wajar.

"Namun jika dikonsumsi secara berlebihan, maka muncul berbagai macam dampak atau risiko," kata dia, saat dihubungi secara terpisah, Jumat.  

Toto mengungkapkan, produk minuman probiotik dalam unggahan mengandung bakteri Lactobacillus casei Shirota yang baik untuk usus.

Tapi di sisi lain minuman tersebut juga mengandung susu skim dan tinggi gula. Oleh karena itu, produk minuman ini amat bagus untuk kesehatan susu jika dikonsumsi sesuai aturan.

"Konsumsi minuman probiotik yang dianjurkan 1-2 botol per hari," ujarnya.

Kendati demikian, dia menegaskan, hingga saat ini belum ada aturan untuk membatasi takaran minuman probiotik.

"Suatu artikel menyatakan bahwa minuman probiotik aman untuk dikonsumsi lebih dari satu botol sehari, untuk orang dewasa," lanjut Toto.

Efek samping minuman probiotik terlalu banyak Menurut Toto, tanda atau gejala konsumsi terlalu banyak minuman probiotik belum diketahui secara pasti.

Namun, minuman dengan kandungan probiotik biasanya memiliki kandungan gula yang tinggi.

"Jika seseorang mengonsumsi berlebihan, dikhawatirkan dapat menaikkan kadar gula darah," tuturnya.

Selain itu, konsumsi probiotik dalam jumlah sangat berlebihan kemungkinan dapat memicu obesitas lantaran kandungan gula yang tinggi.

"(Efek samping lain) konstipasi dan rasa haus yang berlebihan. Jadi dikonsumsi secukupnya saja," ungkapnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Disebut Bisa Picu Obesitas jika Berlebihan, Berapa Baiknya Konsumsi Probiotik Sehari? ", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/tren/read/2023/08/12/140000765/disebut-bisa-picu-obesitas-jika-berlebihan-berapa-baiknya-konsumsi?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm