Honda Beat alami patah rangka saat dioperasikan, padahal termasuk motor produksi baru.(Tangkapan layar)
Honda Beat alami patah rangka saat dioperasikan, padahal termasuk motor produksi baru.(Tangkapan layar) ( KOMPAS.COM)

Tips biar Rangka Motor Tidak Mudah Untuk Berkarat

22 Agustus 2023 20:49 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Karat menjadi pemicu terjadinya keropos pada rangka motor. Akibatnya, motor bisa mengalami patah rangka seiring berjalannya waktu.

Maka dari itu, sebagai pengguna perlu memastikan bahwa tidak ada karat pada rangka motor yang dimiliki.

Bahkan, potensi rangka motor patah tidak cuma mengancam pada motor honda dengan tipe rangka eSAF saja namun semua tipe rangka yang terbuat dari bahan baja.

Kepala Bengkel AHASS Motocare Pekapuran Ahmad Fauzi di Depok, Jawa Barat mengatakan sebagai langkah antisipasi motor sebaiknya dicuci dengan cara yang benar setelah melewati hujan atau genangan air.

“Saya pribadi memang perawatannya harus rajin mencuci. Karena ketika intensitas hujan sedang tinggi, airnya akan mengandung zat asam. Lalu ketika sering menerobos banjir pasti bisa timbul korosi,” ujar Fauzi, kepada Kompas.com (18/8/2023).

Dengan mencuci, maka kandungan air asam dari hujan akan hilang terguyur dengan air sumur yang sifatnya netral. Setelah itu, motor perlu dikeringkan untuk mencapai hasil yang maksimal.

Fauzi mengatakan karat akan bersarang pada benda logam seperti rangka. Sedangkan rangka motor sebenarnya terdapat lapisan berupa cat. kalau cat sudah terkelupas, khususnya pada bagian bawah motor yang kerap berbenturan dengan permukaan jalan maka di area tersebut rawan terjadi pengelupasan cat pelindungnya.

“Solusinya bisa berupa pembongkaran bodi, rangkanya dicat ulang. Karena di situ, yang viral itu, banyak yang mengatakan catnya tipis dan sebagainya. Kalau saya pribadi, untuk menghindari hal tersebut, bongkar total kita lakukan pengecatan ulang,” kata dia.

Fauzi juga mengatakan, mengecat rangka efektif bisa mengurangi karat, sebab cat memiliki kandungan anti karat yang bisa membuat sasis lebih awet dan terlindungi.

Menurut Fauzi, konsumen yang ingin mengecat rangka bisa melakukannya sendiri atau di bengkel cat motor. Tapi yang perlu diingat, mengecat rangka bisa menggugurkan garansi dari pabrik selama masa garansi masih berlaku.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tips biar Rangka Motor Tidak Mudah Berkarat", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2023/08/22/131200715/tips-biar-rangka-motor-tidak-mudah-berkarat.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm