Akbar, korban selamat dijemput oleh Anggota Dit Polairud Polda Kepulauan Bangka Belitung Unit Pos Jelitik dari Kapal Keruk Singkep selasa (5/9/2023)
Akbar, korban selamat dijemput oleh Anggota Dit Polairud Polda Kepulauan Bangka Belitung Unit Pos Jelitik dari Kapal Keruk Singkep selasa (5/9/2023) ( Bangkapos.com/Deddy Marjaya )

Korban Kapal Nelayan Bangka yang Digulung Ombak Selamat

5 September 2023 10:38 WIB

SonoraBangka.id - Kapal nelayan jenis pancing (kolek) dihantam ombak besar hingga karam Selasa (5/9/2023) dini hari di Karang Kering, Perairan Muara Air Kantung, Kabupaten Bangka.

Beruntung nelayan bernama Akbar (33) berhasil menyelamatkan diri berenang menggunakan pelampung dari jeriken.

"Ku berenang pake jeriken e Kapal Keruk Singkep terus diganti baju," kata Akbar 

Pihak Kapal Keruk Singkep kemudian menghubungi keluarga korban yang meneruskan ke Pos Dit Polairud Polda Kepulauan Bangka Belitung di Kawasan Jelitik. 

Sekitar pukul 06.00 WIB Tim Direktorat Polda Kepulauan Bangka Belitung melakukan penjemputan dipimpin oleh Bripka Heri Irawan Dan Unit Pos Jelitik Dit Polairud Polda Kepulauan Bangka Belitung.

"Alhamdulilah korban selamat dan telah kita jemput kemudian kita serahkan ke keluarga di Pos Unit Dit Polairud Polda Kepulauan Bangka Belitung di Jelitik," kata Bripka Heri Irawan.


Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul BREAKING NEWS: Kapal Nelayan Bangka Digulung Ombak, Korban Selamat, https://bangka.tribunnews.com/2023/09/05/breaking-news-kapal-nelayan-bangka-digulung-ombak-korban-selamat.

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm