Ilustrasi tempe goreng kunyit.
Ilustrasi tempe goreng kunyit. ( Dok. Sajian Sedap)

Lebih Wangi dan Gurih, Berikut Cara Membuat Resep Tempe Goreng Kunyit

16 September 2023 19:13 WIB

SonoraBangka.id - Tambahan kunyit pada tepung balur tempe goreng membuat aroma lebih harum dan rasa lebih gurih.  Kamu bisa membuat tempe goreng kunyit ini untuk camilan sore atau lauk pendamping makan siang.  Selain itu, tempe goreng kunyit ini juga layak untuk dijual. Simak resepnya dari Sajian Sedap berikut ini. 

Resep tempe goreng kunyit

Bahan:

350 gram tempe, potong tipis lebar 7x7 cm

800 ml minyak untuk menggoreng

Bahan pencelup:

150 gram tepung terigu protein sedang

2 sendok makan tepung sagu

1 sendok teh garam

1/4 sendok teh merica bubuk

250 ml santan dari 1/4 butir kelapa

1 batang daun bawang, iris halus

Bumbu halus:

2 siung bawang putih

2 cm kunyit

1 sendok teh ketumbar

Cara membuat tempe goreng kunyit: 

1. Aduk rata tepung terigu, tepung sagu, garam, merica bubuk, dan bumbu halus. Tambahkan santan dan daun bawang. Aduk rata.

2. Celup tempe ke dalam bahan pencelup. Goreng dengan minyak yang dipanaskan di atas api sedang hingga matang.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Tempe Goreng Kunyit, Lebih Wangi dan Gurih ", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/09/14/082600975/resep-tempe-goreng-kunyit-lebih-wangi-dan-gurih-.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm