Key SHINee
Key SHINee ( Tiara Harum Pramesti/CewekBanget.ID)

Cerita Key Saat Momen Mencekam Saat Penentuan Lineup Debut SHINee Dulu

18 September 2023 12:45 WIB

Waktu itu ada sekitar 20 trainee yang berkompetisi untuk bisa masuk lineup debut," tuturnya. 

Trainee yang melewati evaluasi itu tak semuanya dari Korea, ada juga yang dari China.  

"Beberapa trainee yang enggak bisa masuk lineup langsung kembali ke China tanpa dapat kesempatan lain," lanjutnya. 

Evaluasi mandiri

Proses final itu berlangsung menegangkan, para trainee diminta membuat video test mandiri. 

"Itu disebut 'final test.' Kita diminta untuk rekam diri sendiri pakai kamera, kemudian mengirimkan footage-nya, begitu aja. 

Kamu akan bisa berhasil dengan hasil itu atau enggak sama sekali. Itu lebih kayak test masuk kampus," curhatnya. 

Saking menegangkan proses itu, Key mengaku tak bisa ngobrol dengan kontestan lain. 

Waktu paling ditunggu saat pengumuman datang, tapi dia justru heran kenapa pengumuman lineup enggak dilakukan secara privat. 

"Kenapa mereka enggak menulis hasilnya dan kasih ke kita secara privat?

Tapi kita disuruh berkumpul di satu ruang. Lalu mereka dengan nada dingin umumkan, 'oke member yang lolos adalah...'."

Ketika tahu dirinya jadi salah satu yang lolos debut Key bahkan enggak bisa mengespresikan kelegaan dan bahagianya karena melihat trainee lain yang tak lolos. 

Kini dia sudah berada di industri KPop selama 16 tahun dan mengaku kaget dengan apa yang dulu dia lalui saat trainee. 

Artikel ini telah tayang di https://cewekbanget.grid.id/read/063893318/key-cerita-momen-mencekam-saat-penentuan-lineup-debut-shinee-dulu?page=all

Sumbercewekbanget.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm