Wakil Ketua DPRD Babel, Beliadi
Wakil Ketua DPRD Babel, Beliadi ( Bangkapos.com/Riki Pratama )

Dana Hibah Dibagikan Paling Sedikit ke Belitung Timur, Beliadi Kecewa dan Marah

23 September 2023 08:46 WIB

SonoraBangka.id - Dibanding dengan kabupaten/Kota lainnya di Provinsi Kep Bangka Belitung, Kabupaten Belitung dan Kabupaten Belitung Timur mendapatkan dana hibah yang sangat kecil.

Padahal dana hibah tersebut sangat membantu untuk kegiatan dan pembangunan bagi masyarakat di Kabupaten Belitung dan Kabupaten Belitung Timur.

Total dari dana hibah yang akan dibagikan kepada 261 penerima oleh Pemprov Babel sebanyak Rp 40,3 miliar.

Rincian penerima, Kota Pangkalpinang 48 proposal, Kabupaten Bangka 60 proposal, Bangka Tengah 51 proposal, Bangka Barat 36 proposal, Bangka Selatan 41 proposal, Belitung 20 proposal dan Belitung Timur 5 proposal.

Dana hibah yang dicairkan adalah proposal yang diajukan sebelum tanggal 31 Mei 2022.

Dari jumlah proposal, Kabupaten Belitung Timur jumlahnya paling sedikit yakni hanya 5 proposal.

Sedangkan di Kabupaten Belitung hanya 20 proposal.

Jumlah ini sangat jauh berbeda bila dibandingkan dengan Kabupaten/Kota lainnya

Perbandingan yang sangat mencolok ini pun ditanggapi oleh Wakil Ketua DPRD Babel, Beliadi

Ia merasa kecewa, dan menilai perlakuan tidak adil dari pihak eksekutif di Provinsi Kep. Babel kepada Kabupaten Belitung Timur

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm