Ilustrasi
Ilustrasi ( Shutterstock)

Dengan Bahan Rumahan, Ini Tips Atasi Siku dan Lutut Kering dan Bersisik di Cuaca Panas

24 September 2023 15:48 WIB

SonoraBangka.id - Banyak orang yang mengeluhkan kulit kering di area siku dan lutut.

Tentunya kondisi ini bisa membuat kita kurang percaya diri karena kulit terlihat kusam dan bersisik.

Selain itu, sudah pastikan jika kulit tengah mengalami masalah.

Kulit di bagian siku dan lutut memang memiliki banyak lipatan.

Di bagian ini juga jarang mengalami pengelupasan natural.

Sehingga kita butuh merawatnya lho Sahabat NOVA.

Untuk menjaga kelembapan kulit, tak cukup dengan menggunakan body lotion atau body butter saja.

Kita juga perlu merawat kulit dengan masker untuk kulit siku dan lutut yang kusam.

Tidak peru mahal, karena kita bisa menggunakan beberapa bahan dasar perawatan dengan bahan rumahan.

Berikut langkah yang bisa dilakukan. 

Bahan

1 sendok makan gula

2 sendok teh baking soda

1 sendok makan jus lidah buaya

Cara membuat

1. Campurkan ketiga bahan tersebut hingga terbentuk pasta yang lunak dan kental.

2. kemudian oleskan dengan gerakan menggosok bertekanan ringan pada siku dan lutut.

3. Diamkan pasta agar kandungan terserap dan memberikan kulit seluruh nutrisi serta vitamin.

Tentunya, rutin melakukannya akan membuat kulit menjadi lembut dan halus.

Bahkan seiring waktu, kulit siku dan lutut akan menjadi cerah.

Nah selamat mencoba ya! 

Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053899804/cuaca-panas-ini-cara-mengatasi-siku-dan-lutut-kering-dan-bersisik-pakai-bahan-rumahan?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm