Ilustrasi ikan koi, kolam ikan koi. (PIXABAY/LSHHWEBB)
Ilustrasi ikan koi, kolam ikan koi. (PIXABAY/LSHHWEBB) ( KOMPAS.COM)

Makna Ikan Koi dalam Feng Shui, Bisa Untuk Bawa Hoki di Rumah

27 September 2023 17:31 WIB

Dalam feng shui, ikan koi terkait dengan simbol Yin Yang. Faktanya, tetesan air mata hitam dan putih pada simbol Yin Yang dikatakan sebagai representasi dari dua ekor koi, satu jantan dan satu betina.

Mata dari setiap tetesan air mata adalah simbol dari mata koi yang selalu waspada. Pasangan ikan koi ini juga sering terlihat di luar konteks simbol Yin Yang.

Sebagai contoh, sepasang ikan koi sering digunakan sebagai simbol keberuntungan untuk pernikahan yang bahagia. 

Keharmonisan dan kebahagiaan ikan koi

Ikan koi identik dengan keharmonisan dan kebahagiaan. Kedua koi Yin dan Yang saling melengkapi serta menciptakan keseimbangan sempurna antara energi negatif dan positif dari energi chi, yang merupakan kekuatan hidup dari semua hal di bumi. 

Arti warna ikan koi yang beruntung

Warna yang berbeda dari ikan koi merupakan bagian penting dari simbolisme mereka. Warna-warna tertentu mewakili aspek atau hasil dalam kehidupan. 

Dilansir dari Love to Know, Selasa (26/9/2023), berikut makna ikan koi berdasarkan warnanya.  

Arti ikan koi hitam kumonryu

Ada dua variasi utama dari ikan koi ini. Salah satu variasi adalah koi dengan tubuh putih dan bintik-bintik hitam dan variasi lainnya adalah tubuh yang seluruhnya berwarna hitam.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm