Ilustrasi petani
Ilustrasi petani ( SHUTTERSTOCK.com)

Harga Gabah Naik, Daya Beli Petani Menguat

3 Oktober 2023 10:29 WIB

SonoraBangka.ID - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, Nilai Tukar Petani (NTP) mengalami kenaikan pada September 2023. Hal ini menunjukkan daya beli petani yang menguat.

Berdasarkan data BPS, NTP pada periode September sebesar 114,14. Nilai ini meningkat sebesar 2,05 persen dibanding bulan sebelumnya.

Plt. Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan, kenaikan tersebut disebabkan Indeks Harga yang Diterima Petani (It) meningkat sebesar 2,27 persen.

Kenaikan ini jauh lebih tinggi dari perkembangan Indeks Harga yang Dibayar Petani (Ib) yang hanya naik 0,21 persen, sehingga daya beli petani terjaga.

"Kenaikan NTP dikarenakan Indeks Harga yang Diterima Petani sebesar 2,27 persen lebih tinggi dibandingkan kenaikan Indeks Harga yang Dibayar petani," ujar dia dalam konferensi pers, di Jakarta, Senin (2/10/2023).

Kenaikan It yang signifikan utamanya disebabkan oleh kenaikan harga gabah. Amalia menyebutkan, kenaikan harga gabah berkontribusi 1,84 persen terhadap It.

"Kenaikan harga gabah yang terjadi ini berdampak pada peningkatan indeks yang diterima oleh petani subsektor tanaman pangan dan oleh petani nasional," tutur Amalia.

Berdasarkan data BPS, harga gabah di tingkat petani memang tengah berada dalam tren kenaikan.

Tercatat, rata-rata harga gabah kering panen meningkat sebesar 11,69 persen secara bulanan dan 26,70 persen secara tahunan menjadi Rp 6.514 per kilogram pada September lalu.

Lonjakan harga juga terjadi pada rata-rata harga gabah kering giling (GKG). Tercatat rata-rata harga GKG meningkat 9,26 persen secara bulanan dan melesat 27,31 persen secara tahunan menjadi Rp 7.386 per kilogram.

Seiring dengan lonjakan tersebut, Indeks yang Diterima Petani pun terkerek. Bahkan, andil gabah terhadap It menjadi yang tertinggi sejak tahun lalu.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Harga Gabah Naik, Daya Beli Petani Menguat", Klik untuk baca: https://money.kompas.com/read/2023/10/02/180300926/harga-gabah-naik-daya-beli-petani-menguat.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm