SonoraBangka.id - Banyak buah memiliki kadar air tinggi hingga 95 persen, seperti timun, tomat, dan semangka. Buah kaya air ini baik dikonsumsi saat cuaca panas untuk membantu menghidrasi tubuh.
Manfaat kesehatan lain juga bisa dirasakan setelah rutin mengonsumsi buah-buahan ini, seperti meningkatkan kekebalan tubuh mengurangi risiko penyakit jantung dan kanker.
Selain dikonsumsi utuh, buah-buahan juga bisa diolah menjadi jus, smoothie, ataupun salad, sesuai keinginan. Dilansir dari Healthline, simak sembilan buah dengan kandungan air paling tinggi berikut ini.
1. Timun
Mentimun bisa dikategorikan sebagai buah dan sayur. Kadar airnya termasuk yang tertinggi di antara buah-buahan, mencapai 95 persen. Hampir seluruh bagian mentimun merupakan air. Sisanya, buah ini mengandung potasium, magnesium, dan vitamin K. Timun juga rendah kalori. Hanya terdapat delapan kalori dalam setiap 52 gram buahnya.
2. Tomat
Sama halnya dengan timun, tomat juga termasuk buah dan sayur yang bermanfaat untuk kesehatan, terutama menghidrasi. Satu buah tomat berukuran sedang mengandung 118 mililiter air. Kadar airnya sebesar 94 persen. Tomat juga kaya akan serat dan antioksidan yang mampu menangkal penyakit. Vitamin dan mineral pun terkandung di dalamnya.
3. Kelapa (air kelapa)
Mulai dari daging, air, hingga batok kelapa bisa dimanfaatkan oleh manusia. Buah ini juga sangat baik untuk menghidrasi. Kadar air kelapa mencapai 95 persen, termasuk minuman supersehat yang kaya akan elektroliit. Air kelapa sangat baik dikonsumsi setelah berolahraga dan cuaca panas untuk menghidrasi tubuh, dengan catatan tidak ada tambahan gula dan bahan lainnya.
4. Semangka