Ilustrasi tumis brokoli siram telur asin.
Ilustrasi tumis brokoli siram telur asin. ( Dok. Sajian Sedap)

Ide untuk Makan Malam, Berikut Resep Tumis Brokoli Siram Telur Asin

8 November 2023 14:55 WIB

SonoraBangka.id - Tumis brokoli coco untuk makan malam karena masaknya cepat, dan pasti enak. Selain ditumis dengan bawang putih saja, kamu bisa tambahkan aneka saus penambah selera.

Saus telur asin yang gurih cocok untuk disiran di atas tumis brokoli. Sajikan tumis brokoli ini dengan lauk seperti tumis ayam atau udang. Simak resepnya dari Sajian Sedap. 

Resep tumis brokoli siram telur asin

Bahan

2 siung bawang putih, cincang halus

1/2 buah bawang bombay, cincang halus

2 buah cabai merah besar, buang biji, potong kotak kecil

2 butir telur asin matang, cincang kasar

1/4 sendok teh garam

1/4 sendok teh merica bubuk

100 ml air

1 sendok teh maizena dan

1 sendok teh air, larutkan

1 sendok makan minyak goreng untuk menumis

Cara membuat tumis brokoli siram telur asin: 

1. Tumis brokoli dan setengah sendok teh garam sampai matang. Angkat. Sisihkan.

2. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan cabai merah sampai harum. Masukkan telur asin. Aduk rata.

3. Tambahkan garam dan merica bubuk. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai mendidih.

4. Masukkan larutan maizena. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup.  Siram saus di atas brokoli. Sajikan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Tumis Brokoli Siram Telur Asin, Masak Cepat untuk Makan Malam", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/11/07/173600675/resep-tumis-brokoli-siram-telur-asin-masak-cepat-untuk-makan-malam.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm