Lenovo ThinkStation P8
Lenovo ThinkStation P8 ( Lenovo)

Lenovo Luncurkan Komputer ThinkStation P8 Berdesain Aston Martin

16 November 2023 17:45 WIB

SonoraBangka.ID - Lenovo pekan ini memperkenalkan produk baru bernama ThinkStation P8, sebuah komputer workstation yang ditujukan bagi para profesional aneka bidang.

ThinkStation P8 memadukan komponen unggulan dari dua pabrikan besar, yakni prosesor AMD Ryzen Threadripper Pro 7000 WX-Series berbasis arsitektur Zen4 dan kartu grafis profesional Nvidia seri RTX 6000 berbasis arsitektur Ada Lovelace.

Komponen-komponen berkinerja tinggi itu termuat di casing tower khusus yang dirancang bersama pabrikan otomotif Aston Martin. Dengan ventilasi berpola honeycomb di bagian depan.

Desain thermal dari casing bernuansa warna hitam dan merah tersebut diklaim optimal untuk memaksimalkan kinerja CPU AMD dan GPU AMD di dalamnya sehingga ThinkStation P8 mampu mengerjakan berbagai macam tugas dengan gesit.

"Baik menjalankan simulasi kompleks, rendering visual yang memukai, atau mengembangkan aplikasi AI tercanggih, ThinkStation P8 bisa menangani semuanya," ujar VP and GM Client AI Business Unit Lenovo, Rob Herman, dalam keterangan di situs Lenovo.

Pelanggan Lenovo bisa mengonfigurasikan ThinkStation P8 untuk memakai prosesor AMD Ryzen Threadripper Pro 7000 WX hingga 96 core (192 thread). ThinkStation P8 turut mendukung PSU dengan sertifikasi 80 Plus Platinum.

Sebanyak tiga buah kartu grafis Nvidia RTX 6000 atau empat buah Nvidia RTX A4000 bisa dipasang untuk menangani pekerjaan grafis yang kompleks, seperti real-time ray tracing, video rendering, simulasi, atau computer-aided design (CAD).

Terbuka juga peluang untuk kreasi konten-konten augmented reality (AR) dan virtual reality (VR), serta pengembangan model AI.

Kapasitas memori Lenovo ThinkStation P8 mencapai 2 TB DDR5 RAM dengan dukungan octa-channel, berikut hingga 7 buah drive SSD M.2 PCIe gen 4 dengan dukungan RAID, atau hingga 3 buah harddisk berkapasitas besar.

Sebanyak 7 buah slot PCIe, enam di antaranya PCIe Gen 5, turut disediakan untuk keperluan ekspansi. Ada juga dukungan 10 Gigabit Ethernet on-board.

Seperti komputer workstation lainnya dari Lenovo, ThinkStation P8 memiliki fitur built-in hardware monitoring yang bisa diakses lewat software ThinkStation Diagnostics. Teknologi ThinkShield menyediakan proteksi mulai dari tingkat BIOS hingga cloud.

Sebagaimana dihimpun dari situs Lenovo, Kamis (16/11/2023), ThinkStation P8 rencananya akan mulai tersedia pada kuartal pertama 2024.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Lenovo Luncurkan Komputer ThinkStation P8 Berdesain Aston Martin", Klik untuk baca: https://tekno.kompas.com/read/2023/11/16/09450037/lenovo-luncurkan-komputer-thinkstation-p8-berdesain-aston-martin.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm