Vivo X100
Vivo X100 ( Vivo)

Vivo X100, HP Pertama Ber-chip Dimensity 9300 Masuk Indonesia 2024

20 November 2023 17:13 WIB

SonoraBangka.ID - Smartphone Vivo X100 series yang meluncur di China pada 14 November, dipastikan akan hadir di Indonesia. Vivo X100 series adalah ponsel pertama dengan chipset Mediatek Dimensity 9300.

Chipset flagship tersebut juga baru diperkenalkan awal November lalu dan digadang menjadi pesaing Snapdragon 8 Gen 3.

“Untuk estimasi waktunya (akan dilakukan) di 2024,” jelas PR Manager Vivo Indonesia, Alexa Tiara, Jumat (17/11/2023).

Di China, ada dua model yang diperkenalkan, yakni Vivo X100 “reguler” dan Vivo X100 Pro. Meski sudah dikonfirmasi akan masuk Indonesia, belum diketahui apakah Vivo akan membawa kedua model tersebut atau hanya salah satu saja.

Vivo X100 series datang dengan mengunggulkan sektor fotografi. Alexa menjelaskan bahwa kamera Vivo X100 versi Indonesia juga akan menggunakan lensa foto yang disertifikasi oleh ZEISS APO.

“Kita tahu bahwa di pasar Tiongkok (Vivo X100 series) sudah keluar dan salah satu (spesifikasi) yang disorot (terletak) di kamera yang co-engineering with ZEISS,” tambah Alexa.

Lolos TKDN

Sebelumnya, perangkat Vivo dengan kode V2308 dinyatakan lolos TKDN Kemenperin. Nomor tersebut bila ditelusuri, mengarah pada Vivo X100.

Menurut laman TKDN, Vivo X100 memenuhi nilai TKDN sebesar 35,98 persen. Kendati demikian, di situs sertifikasi Kemenperin tersebut, tidak diungkap seperti apa spesifikasi Vivo X100 yang akan dibawa ke Indonesia.

Meski demikian, spesifikasi Vivo X100 series di China bisa jadi gambaran.

Spesifikasi kamera Vivo X100 Pro di China

Vivo X100 Pro datang dengan kamera utama 50 MP yang menggunakan sensor IMX989 berukuran 1 inci.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm