Ilustrasi cengkeh. Manfaat cengkeh(K15 Photos)
Ilustrasi cengkeh. Manfaat cengkeh(K15 Photos) ( KOMPAS.COM)

8 Untuk Manfaat Mengonsumsi Cengkih dalam Kondisi Perut Kosong

27 Februari 2024 17:28 WIB

SONORABANGKA.ID - Merupakan Cengkih merupakan salah satu rempah-rempah dapur yang bisa bermanfaat bagi kesehatan.

Bunga bernama latin Syzygium aromaticum ini biasanya menjadi bumbu penambah cita rasa dalam suatu masakan.

Cengkih bisa dikonsumsi kapan saja, termasuk dijadikan air rebusan untuk diminum dalam kondisi perut sedang kosong.

Selain direbus, cengkih juga bisa dikunyah begitu saja di pagi hari, sebelum perut menerima asupan makanan dari rutinitas sarapan.

Lantas, apa saja manfaat konsumsi cengkih saat perut kosong?

8 manfaat konsumsi cengkih saat perut kosong

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut sejumlah manfaat mengonsumsi cengkih saat perut kosong:

1. Mendukung sistem pencernaan

Mengonsumsi cengkih saat perut kosong bisa mendukung sistem pencernaan, dikutip dari WioNews.

Hal itu dikarenakan cengkih mengandung senyawa bernama eugenol yang dapat merangsang produksi enzim pencernaan.

Enzim tersebut membantu sistem pencernaan dan metabolisme tubuh bekerja dengan lebih baik.

2. Meningkatkan kesehatan mulut

Manfaat kedua dari mengonsumsi cengkih dalam kondisi perut kosong yaitu meningkatkan kesehatan mulut.

Pasalnya, cengkih memiliki sifat antimikroba yang membantu mengatasi bakteri di mulut, termasuk di gigi.

Sehingga hal ini akan mengurangi risiko infeksi mulut, bau mulut, plak di gigi, dan penyakit gusi.

3. Mengurangi peradangan

Mengonsumsi cengkih pada saat perut kosong juga mampu membantu seseorang untuk mengurangi peradangan di tubuhnya.

Hal itu disebabkan karena senyawa eugenol yang ada di cengkeh mempunyai sifat antiinflamasi untuk melawan peradangan.

Kalau peradangan dibiarkan begitu saja maka dapat memicu peningkatan risiko penyakit tertentu, seperti kanker.

4. Mengontrol kadar gula darah

Dilansir dari HealthShots (23/11/2023), cengkih diketahui mengandung senyawa yang dapat membantu seseorang menjaga kadar gula darahnya.

Peneliti mengatakan bahwa pasien diabetes mungkin dapat mengelola kadar gula darah mereka dengan lebih baik jika mereka mengonsumsi sedikit bubuk cengkih saat perut tengah kosong.

Konsumsi cengkih dapat menyebabkan penurunan resistensi insulin dan peningkatan sekresi insulin.

Tapi, berkonsultasilah dengan dokter untuk mengetahui jumlah yang tepat agar tidak berisiko bagi kesehatan.

5. Mengurangi rasa mual

Manfaat lain dari mengonsumsi cengkih dalam kondisi perut kosong adalah bisa mengurangi rasa mual dan muntah pada seseorang.

Menurut para ahli, mengunyah cengkih saat perut kosong bermanfaat karena kualitas antiseptiknya.

Enzim tertentu diaktifkan ketika cengkih bercampur dengan air liur, yang kemudian membantu meringankan gejala yang terkait dengan mual.

6. Membantu atasi nyeri sendi

Manfaat mengonsumsi cengkih berikutnya yaitu dapat membantu mengatasi nyeri sendi.

Pasalnya, rempah-rempah ini kaya akan kandungan mangan dan flavonoid yang membantu perbaikan jaringan tulang dalam mengurangi atau mencegah ketidaknyamanan pada persendian.

Selain itu, senyawa tersebut juga membantu menjaga kepadatan tulang dan memperlambat kerusakan otot.

7. Meningkatkan pertumbuhan rambut

Cengkih juga bermanfaat untuk meningkatkan pertumbuhan rambut jika dikonsumsi secara rutin dalam kondisi perut kosong.

Hal itu dikarenakan cengkih mengandung senyawa yang dapat melancarkan sirkulasi darah ke kepala, sehingga rambut terpenuhi kebutuhan nutrisinya.

Oleh karena itu, mengonsumsi cengkih secara rutin bisa menjadi cara alternatif untuk mengatasi kebotakan.

8. Menurunkan risiko infeksi virus

Cengkih diketahui memiliki kandungan senyawa yang bersifat antivirus, sehingga mampu menurunkan risiko infeksi virus.

Selain itu, cengkih juga mampu mengurangi tingkat toksisitas dalam darah yang pada gilirannya meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Meski menurut beberapa penelitian cengkih terbukti berkhasiat untuk kesehatan, namun respons masing-masing tubuh bisa berbeda-beda.

Para ahli menyarankan untuk berkonsultasi dulu dengan dokter sebelum rutin mengonsumsi cengkih untuk mendapatkan manfaat kesehatannya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "8 Manfaat Mengonsumsi Cengkih dalam Kondisi Perut Kosong", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/tren/read/2024/02/27/063000865/8-manfaat-mengonsumsi-cengkih-dalam-kondisi-perut-kosong?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm