Ilustrasi sakit tenggorokan (Pixabay)
Ilustrasi sakit tenggorokan (Pixabay) ( kompas.com)

Apakah Benar Madu Efektif Sembuhkan Sakit Tenggorokan?

3 Maret 2024 21:50 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Madu merupakan salah satu bahan alami yang sering dipakai sebagai obat tradisional.

Bahan yang berasal dari lebah ini memiliki berbagai manfaat, seperti meningkatkan daya tahan tubuh, menambah energi, dan menambah stamina.

Salah satu khasiat madu yang banyak dipercaya adalah dapat menyembuhkan sakit tenggorokan.

Lalu, apakah benar madu dapat dimanfaatkan untuk menyembuhkan sakit tenggorokan?

Madu untuk obati sakit tenggorokan

Ilmuwan senior dari Pfizer, Elizabeth Rainbolt mengatakan, madu dapat digunakan untuk mengobati sakit tenggorokan karena punya beberapa sifat antimikroba dan anti-inflamasi.

Selain itu, madu juga dapat mengurangi jumlah lendir di dalam tenggorokan yang umumnya dikeluhkan ketika menderita sakit tenggorokan.

“Madu juga bisa digunakan untuk mengatasi gejala batuk, baik itu batuk basah maupun batuk kering,” kata Rainblot, dikutip dari Cleveland Clinic.

Untuk mengobati sakit tenggorokan, orang dewasa dapat mengonsumsi satu sendok teh madu.

Anda juga dapat mengencerkan satu sendok teh madu ke dalam air hangat atau teh untuk mengatasi sakit tenggorokan.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm