Sony resmi mengumumkan konsol PlayStation 5 (PS5) model baru dengan laci cakram yang dapat dilepas (detachable disc) dan penyimpanan internal 1 TB, Selasa (10/10/2023). Ada dua model yang diumumkan, yakni PS5 bundling dengan Drive Disk Blu-ray Ultra HD dan PS5 Digital Edition.
Sony resmi mengumumkan konsol PlayStation 5 (PS5) model baru dengan laci cakram yang dapat dilepas (detachable disc) dan penyimpanan internal 1 TB, Selasa (10/10/2023). Ada dua model yang diumumkan, yakni PS5 bundling dengan Drive Disk Blu-ray Ultra HD dan PS5 Digital Edition. ( Blog PlayStation)

PlayStation 5 Pro Rilis Akhir Tahun Ini?

19 Maret 2024 08:43 WIB

SonoraBangka.ID - Sony dilaporkan akan merilis konsol PlayStation 5 Pro (PS5 Pro) pada musim liburan 2024, yang jatuh sekitar bulan November hingga Desember 2024.

Tanggal rilis ini bersifat tentatif, dan bisa saja diganti mengingat sedikitnya game eksklusif (first-party) yang dirilis di PS5 pada tahun ini.

Adapun informasi ini berasal dari dokumen yang dibagikan oleh kanal YouTube teknologi bernama Moore's Law is Dead.

Kemudian, situs berita game Insider Gaming mengonfirmasi bocoran tersebut, dan menyebutkan bahwa sumbernya berasal dari portal developer PlayStation. Dokumen tersebut diklaim dikirimkan pekan lalu kepada beragam developer pihak ketiga PlayStation.

Selain bocoran tanggal rilis PS5 Pro, dokumen tersebut juga membocorkan sejumlah spesifikasi PS5 Pro.

Konsol dengan kode nama "Trinity" ini konon akan memiliki kemampuan rendering yang 45 lebih persen lebih cepat ketimbang PS5 versi "reguler".

PS5 Pro juga disebut memiliki ray tracing yang lebih cepat 2-3 kali ketimbang PS5. Kecepatan ray tracing ini juga dikatakan bisa 4 kali lebih cepat dalam beberapa kasus, tetapi tidak dijelaskan seperti apa kasus yang dimaksud.

Bagi yang belum familier, ray tracing itu sendiri merupakan teknik rendering tiga dimensi (3D), yang mampu memvisualisasikan refleksi cahaya dan efek sinematik secara real time di dalam game.

Tampilan game seperti pantulan cahaya matahari bakal tampil lebih memukau.

Selanjutnya, "saudara" dari PS5 "reguler" dan versi "Slim" ini bakal memiliki daya komputasi sebesar 33,5 Teraflops, meningkat dari 10,28 Teraflops di PS5 "reguler".

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm