Ilustrasi YouTube
Ilustrasi YouTube ( BusinessInsider)

YouTube Rilis 5 Fitur Baru Khusus Pelanggan Premium

2 Juli 2024 10:28 WIB

SonoraBangka.ID - Platform berbagi video YouTube, menggelontorkan lima fitur baru khusus bagi pelanggan berbayar YouTube Premium

Dari kelima fitur tersebut, dua di antarnya sudah dirilis secara global yaitu Jump Ahead dan Picture-in-Picture di YouTube Short. Sementara tiga fitur lainnya yakni Smart Download di YouTube Shorts, Conversational AI, dan New Watch Page UI masih dalam tahap pengujian.

Lantas, apa fungsi kelima fitur ini?

Jump Ahead

Jump Ahead merupakan fitur yang memungkinkan pengguna "lompat" ke bagian video "terbaik" yang paling banyak ditonton pengguna. 

Fitur ini nantinya akan muncul ketika pengguna melakukan tap sebanyak dua kali terhadap bagian kiri atau kanan video yang tampil di layar ponsel.

Dengan begitu, pengguna akan semakin mudah melihat bagian-bagian penting yang ada di dalam video tanpa harus menonton keseluruhan video. 

Picture-in-Picture di YouTube Short

Picture-in-Picture (PiP) merupakan fitur yang memungkinkan pengguna menonton video di jendela kecil yang terpisah dan "melayang" alias floating di layar.

Ketika PiP aktif, pengguna nantinya akan bisa membuka aplikasi lain, sembari menonton video yang ditampilkan di layar kecil. 

Fitur ini sudah tersedia di aplikasi pesaing TikTok, dan nantinya akan tersedia di YouTube Shorts khusus pelanggan YouTube Premium dalam beberapa waktu ke depan.

Smart Download di YouTube Shorts

Fitur Smart Download memungkinkan YouTube mengunduh (download) beberapa video yang gemar ditonton pengguna. 

Fitur ini sudah ada di aplikasi YouTube untuk video "reguler". Namun, nantinya akan menyambangi YouTube Shorts dalam beberapa waktu ke depan.

Dengan begitu, video Shorts favorit pengguna bisa ditonton tanpa menggunakan koneksi internet. 

Conversational AI

Conversational AI merupakan fitur kecerdasan buatan (AI) yang memungkinkan pengguna bertanya kepada asisten digital YouTube.

Pertanyaan tersebut bisa berupa hal-hal seputar video yang sedang ditonton atau rekomendasi konten serupa lainnya.

Fitur ini nantinya akan diwakili tombol "Ask" yang ada di bagian bawah jendela video, dan pengguna bisa mengaksesnya ketika video sedang ditampilkan. 

New Watch Page UI

New Watch Page UI merupakan tampilan antarmuka (UI) utama YouTube yang dirombak total untuk meningkatkan pengalaman menonton pengguna.

YouTube belum mengumbar bagaimana penampakan fitur New Watch Page UI ini. 

Namun kabarnya, New Watch Page UI nantinya bisa mempermudah pengguna mencari video-video baru dan berkomunikasi dengan pemilik video melalui fitur komentar, sebagaimana dirangkum dari LifeHacker,com, Senin (1/7/2024).

Ketersediaan

Rencananya, kelima fitur YouTube Premium yang disebutkan di atas akan tersedia bagi pelanggan YouTube Premium di platform Android dan iOS.

Saat ini, kelima fitur tersebut masih dalam tahap uji coba terbatas kepada sejumlah pengguna. Belum ada informasi kapan fitur-fitur ini akan tersedia bagi pengguna YouTube Premiium secara luas.

Namun yang jelas, ketika sudah ada, fitur ini nantinya hanya bisa digunakan ketika pengguna berlangganan YouTube Premium di Indonesia dengan harga Rp 59.000 per bulan.

Biasanya, fitur-fitur baru di YouTube juga bisa diuji coba pertama kali oleh pelanggan YouTube Premkum dengan mengunjungi tautan berikut ini https://www.youtube.com/new. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "YouTube Rilis 5 Fitur Baru Khusus Pelanggan Premium", Klik untuk baca: https://tekno.kompas.com/read/2024/07/01/18020037/youtube-rilis-5-fitur-baru-khusus-pelanggan-premium?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm