Galaxy Buds 3 disinyalir memiliki pengaturan audio driver tunggal, sedangkan Galaxy Buds 3 Pro akan memiliki pengaturan dual-drive.
Kedua earbud tersebut kabarnya akan menampilkan codec audio Hi-Res dengan dukungan transmisi audio 24-bit 96KHz.
Galaxy Buds 3 dan Galaxy Buds 3 Pro dirumorkan memiliki fitur Active Noise Cancellation (ANC) dan Adaptive EQ. Semenatara hanya Galaxy Buds 3 Pro yang konon memiliki Adaptive ANC dan Ambient Sound.
Galaxy Buds 3 Pro disebut memiliki sesuatu yang disebut "Blade Lights", kemungkinan berupa lampu LED di batangnya.
Baik Galaxy Buds 3 ataupun Galaxy Buds 3 Pro disinyalir memiliki fitur 360 Audio (Spatial Audio), Bluetooth 5.4, Buds Auto Switch, dan SmartThings Find.
Bocoran lain menyebut, Galaxy Buds 3 memiliki baterai yang mampu bertahan hingga 6 jam (5 jam dengan ANC dihidupkan) untuk pemutaran audio dengan sekali pengisian daya.
Sementara Galaxy Buds 3 Pro dikatakan memiliki durasi pemutaran audio hingga 7 jam (6 jam dengan ANC dihidupkan) dengan sekali pengisian daya dan masa pakai baterai hingga 30 jam dengan casingnya, sebagaimana dihimpun dari SamMobile, Sabtu (6/7/2024).
Perlu dicatat, spesifikasi di atas masih berupa bocoran semat dan belum dapat dikonfirmasi kebenarannya. Kehadiran TWS Galaxy Buds 3 dan Galaxy Buds 3 Pro masih harus menunggu pengumuman resmi dari Samsung. Kita tunggu saja.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "TWS Samsung Galaxy Buds 3 dan 3 Pro Siap Masuk Indonesia, Intip Speknya", Klik untuk baca: https://tekno.kompas.com/read/2024/07/06/08030007/tws-samsung-galaxy-buds-3-dan-3-pro-siap-masuk-indonesia-intip-speknya.