Ilustrasi ruang keluarga.(Unsplash/@fromitaly)
Ilustrasi ruang keluarga.(Unsplash/@fromitaly) ( KOMPAS.COM)

3 Untuk Desain Interior yang Mendatangkan Feng Shui Buruk di Rumah, Jangan Digunakan

25 Juli 2024 21:23 WIB

SONORABANGKA.ID - Merupakan Feng shui adalah ilmu Tingkok kuno yang digunakan untuk menata furnitur dan mengatur ruangan demi mendatangkan energi positif ke rumah.

Meski dianggap sebagai praktik kuno, prinsip-prinsip feng shui untuk desain interior tetap relevan hingga saat ini. 

Tapi, ada beberapa tren desain interior yang dianggap buruk oleh feng shui karena dapat mengundang energi negatif di rumah. 

Maka itu, perlu mempertimbangkan kembali beberapa tren dekorasi rumah yang kita pilih untuk diikuti.

Tidak cukup cuma dengan menemukan hal-hal yang menyenangkan secara estetika di ruang keluarga. Sebab, feng shui adalah tentang mengatur dan mendekorasi ruang keluarga agar selaras serta menyatu dengan alam.

Jemma, pakar feng shui dan pendiri Home Heart Feng Shui, membagikan pengetahuannya di platform TikTok miliknya mengenai beberapa tren desain interior ruang keluarga yang paling umum yang telah kita lihat di banyak rumah. TikTok-nya telah ditonton lebih dari 170 ribu kali. 

Ia melanjutkan, ada beberapa tren desain interior yang mendatangkan feng shui buruk di rumah seperti dilansir dari Ideal Home, Kamis (25/7/2024).     

Pintu depan kaca

Jemma mengatakan idealnya pintu depan harus terbuat dari kayu solid untuk memberi Anda rasa kekuatan, dukungan, dan keamanan. 

“Pintu kaca menunjukkan kerapuhan dan dapat membuat Anda merasa rentan serta terekspos di rumah sendiri," ujar Jemma. 

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm