( )

7 Etika Saat Berkunjung ke Museum dan Galeri Seni, Salah Satunya Tidak Boleh Sembarangan Memotret

6 September 2024 12:06 WIB

Jangan Mendominasi satu karya seni
Sering kali ada karya seni yang begitu cantik dan menarik.

Umumnya adalah karya seni tersebut sangat terkenal dan wajib difoto untuk kenang-kenangan.

Boleh saja berfoto dekat karya tersebut tetapi jangan mendominasi.

Ingat masih banyak orang lain yang juga ingin berfoto di situ.

Kalau tidak puas dan ingin berfoto yang lama, berikan kesempatan dulu pada orang lain untuk berfoto.

Setelah tidak ada orang, Anda bisa berfoto lagi di situ. Atau datanglah di kala museum masih sepi.

Jangan membloking satu karya seni
Saking inginnya melihat satu lukisan atau karya seni, Anda berdiri terlalu dekat dengan karya tersebut.

Sampai-sampai orang tidak punya kesempatan untuk melihatnya.

Saat melihat karya seni ambil jarak beberapa meter dari lukisan agar tidak menghalangi orang lain.

Di museum selalu disediakan kursi.

Salah satu fungsinya agar orang bisa duduk lama sambil menikmati karya seni tersebut.

Hati-hati saat melangkah
Banyak karya seni mahal dan langka yang dipamerkan. Bila rusak atau pecah sulit untuk diperbaiki.

Jadi hati-hati saat melangkah. Jangan sampai menabrak benda seni.

Bila ada pagar pembatas jangan coba-coba melewati garis tersebut hanya demi mendapatkan foto terbaik.

Tidak perlu langsung posting di medsos.

Zaman sekarang datang ke museum dan galeri rasanya kurang lengkap tanpa berfoto.

Sah-sah saja namun tidak perlu juga Anda langsung posting.
 
Kadang keinginan untuk langsung posting atau instalive malah mengganggu pengunjung lain.
 
Manfaatkan waktu di museum dan galeri untuk menikmati koleksi yang dipamerkan.
 
Setelah itu, lakukan update medsos ketika selesai berkeliling tempat tersebut.
 
Artikel ini telah terbit di https://www.kabarbumn.com/ragam/113088327/tidak-boleh-sembarangan-memotret-itu-1-dari-setidaknya-7-etika-saat-berkunjung-ke-museum-dan-galeri-seni?page=4
 
 
 
 

Sumberwww.kabarbumn.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm