SonoraBangka.id - Salah satu penyebab utama semut masuk ke rumah adalah sisa makanan atau remah-remah yang tidak dibersihkan dengan baik.
Ya, semut merupakan serangga kecil yang sering kali menjadi tamu tak diundang di dapur.
Kehadirannya di dalam beras tentu saja sangat mengganggu dan membuat kita tidak nyaman.
Beras yang terserang semut tidak hanya menjadi kotor, tetapi juga berpotensi terkontaminasi bakteri dan jamur.
Lantas, bagaimana cara menghilangkan semut di beras?
Rupanya ada beberapa bahan dapur efektif untuk cara menghilangkan semut di beras, lo.
Berikut 5 cara menghilangkan semut di beras yang bisa dicoba dikutip dari Kompas.com.
Cara menghilangkan semut di beras yang pertama adalah dengan bawang putih.
Masukkan bawang putih utuh yang belum dikupas dalam wadah beras juga dapat mengusir semut.
Anda juga bisa letakkan bahan dapur ini terutama dekat semut yang aktif bergerak.
Karena bawang putih akan lama-lama kering sehingga tidak efektif digunakan, ganti dengan bawang baru selang beberapa waktu.
Cara menghilangkan semut di beras selanjutnya adalah dengan daun salam.
Melansir Asian Recipe, semut tidak menyukai bau dan rasa daun salam.
Untuk menggunakannya, Sahabat NOVA cukup letakkan beberapa lembar daun salam segar atau kering di wadah penyimpanan beras, tepung, atau biji-bijian lainnya.
Daun ini juga dapat mengusir kecoa, ngengat, lalat, bahkan tikus.
Kulit jeruk atau lemon memiliki aroma yang segar dan dapat mengusir semut.
Sahabat NOVA tinggal letakkan kulit jeruk atau lemon di dalam wadah beras atau di sekitar tempat penyimpanan beras.
Garam, merica, dan cabai juga ampuh untuk cara menghilangkan semut di beras.
Bumbu dapur ini mengeluarkan aroma menyengat dan pedas sehingga tidak disukai semut.
Taburkan bumbu dapur di dekat wadah nasi atau sekitar area masuk semut.
Jangan langsung ditaburkan ke beras, ya Sahabat NOVA.
Kayu manis dapat membuat dapur beraroma segar sekaligus mencegah serangan serangga.
Semut tidak menyukai bau kayu manis sehingga mereka menghindari area di sekitarnya.
Letakkan beberapa potong kayu manis di wadah beras untuk mencegah serangan semut.
Jadi itulah beberapa cara menghilangkan semut di beras cukup pakai bahan dapur saja.
Semoga info ini bermanfaat ya.
Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/054038277/5-cara-menghilangkan-semut-di-beras-dengan-bahan-dapur?page=all