Ilustrasi tikus.(Shutterstock/torook)
Ilustrasi tikus.(Shutterstock/torook) ( KOMPAS.COM)

5 Untuk Cara Membasmi Tikus Tanpa Racun, Mudah dan Ampuh

14 September 2024 20:42 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Keberadaan tikus di rumah maupun di kebun tentu mengkhawatirkan. Masalahnya, hewan kecil ini kerap membawa kotoran dan penyakit serta merusak tanaman dan benda-benda di rumah.

Umumnya, tikus dapat dibasmi dengan penggunaan racun khusus tikus. Namun, selain itu, ada beberapa cara membasmi tikus yang lebih alami tanpa racun.

Mengutip Treehugger, Sabtu (14/9/2024), berikut adalah beberapa cara membasmi tikus tanpa racun.

Gunakan minyak esensial

Minyak esensial beraroma kuat seperti peppermint telah terbukti efektif untuk mengusir tikus dari suatu area. Untuk membasmi tikus dengan minyak esensial, kamu hanya membutuhkan bola kapas dan minyak peppermint.

Oleskan beberapa tetes minyak esensial peppermint ke beberapa bola kapas. Letakkan bola kapas di dekat celah-celah rumah yang mungkin menjadi tempat masuknya tikus.

Letakkan bola kapas tambahan di area tempat kamu melihat tikus. Selain menggunakan minyak esensial, pilihan lainnya yang juga efektif adalah menempatkan tanaman peppermint di dekat titik masuk tikus, baik di dalam maupun di luar ruangan.

Gunakan perangkat ultrasonik

Cara manusiawi lainnya untuk mengusir tikus tanpa racun adalah dengan mencoba alat ultrasonik. Alat ini mengeluarkan suara berfrekuensi sangat tinggi, yang tidak terdengar oleh telinga manusia, namun sangat mengganggu tikus dan hewan pengerat lainnya.

Kalau ingin lebih efektif, kamu bisa menggabungkan penggunaan alat ini dengan metode pembasmian tikus yang lain. Selain itu, hewan peliharaan seperti kucing dan anjing dapat mendengar suara-suara ini, sehingga mungkin mereka pun bisa terganggu.

Semprotan cabai

Selanjutnya, cara membasmi tikus tanpa racun bisa juga dengan menggunakan semprotan cabai. Tampaknya, rasa dan aroma pedas dari cabai rawit tidak disukai tikus.

Sebagian besar jenis cabai mengandung senyawa yang disebut capsaicin, yang menimbulkan sensasi terbakar di mulut dan mata mamalia. Karena rasa tidak nyaman ini, capsaicin sering digunakan sebagai pengusir hewan pengerat.

Untuk membuat semprotan cabai, kamu membutuhkan sekitar 4 liter air, 3 sendok makan serpihan cabai rawit, dan 2-3 sendok teh sabun cair lembut.

Kemudian, campurkan 4 liter air dan 3 sendok makan serpihan cabai dalam panci. Panaskan campuran api kecil, tutup panci, dan biarkan cairan mendidih perlahan selama 15 menit.

Setelah itu, matikan kompor dan biarkan cairan mengendap selama 24 jam. Jika sudah, buang biji cabai dari cairan dengan saringan.

Tambahkan 2-3 sendok teh sabun cair lembut ke dalam campuran agar sabun menempel pada permukaan yang akan disemprot. Aduk perlahan.

Semprotkan cairan ini di sekitar titik masuk ke rumah untuk mengusir tikus. Jika menggunakan campuran ini di dalam ruangan, aplikasikan hanya pada permukaan keras.

Pelihara kucing

Jika kamu mengalami serangan tikus yang parah, pertimbangkan untuk memelihara kucing di rumah. Cara ini dapat mengurangi jumlah populasi tikus secara keseluruhan.

Seiring berjalannya waktu, tikus di rumah akan semakin sedikit karena mereka dapat merasakan adanya predator. Dengan demikian, mereka akan kabur dan menemukan tempat yang tidak terlalu berbahaya untuk dijadikan rumah.

Gunakan perangkap manusiawi

Perangkap tidak harus membunuh tikus untuk membasminya dari rumah. Ada banyak jenis perangkap tikus yang manusiawi yang tersedia saat ini, yang akan menahan tikus hingga kamu dapat melepaskannya di luar ruangan.

Jika ingin menggunakan perangkap ini, pastikan untuk melepaskan tikus setidaknya sejauh lebih dari 1 km dari rumah. Jangan membuang tikus di halaman belakang rumah karena hal ini hanya akan membuat mereka kembali dengan mudah.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Cara Membasmi Tikus Tanpa Racun, Mudah dan Ampuh", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/homey/read/2024/09/14/091514876/5-cara-membasmi-tikus-tanpa-racun-mudah-dan-ampuh?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm