Selain itu, mereka juga tidak takut untuk mempertimbangkan hal-hal yang mustahil dan siap menghadapi masalah yang menantang demi menemukan solusi.
6. Otoriter
Leo adalah zodiak yang senang memimpin. Namun, bukan berarti mereka tukang mengatur atau memerintah.
Biasanya, para laki-laki Leo memiliki sifat memerintah agar orang lain mematuhi mereka untuk menyetujui keputusan yang dibuat bersama.
7. Menjadi yang terbaik untuk diri sendiri
Pria Leo memiliki tujuan yang ambisius dan berusaha menjadi yang terbaik untuk diri mereka sendiri, bukan untuk orang lain.
Tidak heran bila mereka berani berbicara di depan sekelompok orang dan tidak setuju dengan mereka seperti laki-laki Leo. Sebab, mereka memiliki sikap pemberani.
8. Penuh kasih sayang
Laki-laki Leo senang berpelukan dan bermesraan dengan pasangannya. Ini adalah cara mereka mengekspresikan betapa tenang dan nyamannya mereka saat berada di sekitar pasangannya.
Mereka sering menghujani kekasihnya dengan hadiah, dan tidak takut untuk memberi tahu kekasihnya betapa mereka menghargai kehadirannya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "8 Sifat Zodiak Leo Laki-laki, Wajib Tahu", Klik untuk baca: https://lifestyle.kompas.com/read/2024/10/06/204307420/8-sifat-zodiak-leo-laki-laki-wajib-tahu?page=all#page2.