"Ini untuk membantu masyarakat khususnya masyarakat ekonomi lemah karena harga bahan pokok yang kita jual disini jauh lebih murah dari harga pasaran," tambahnya.
Manfaat digelarnya GPM ini dapat dirasakan langsung oleh Nufiah (32), warga desa Namang. Ia merasa bersyukur dan terbantu dengan adanya kegiatan GPM yang digelar Pemkab Bateng dilingkungan tempat tinggalnya.
“Alhamdulillah, kami warga susah jadi terbantu dengan diadakannya acara seperti ini. Bisa membeli bahan makana dan harganya juga lebih murah. Kami ucapkan terima kasih untuk Pemerintah Bangka Tengah,” ujar wanita 32 tahun kepada tim Diskominfosta.
Nah, pada kegiatan ini dibuka juga layanan terpadu dari berbagai OPD di Kabupaten Bateng seperti DPPKBPPPA, BPPRD, Dinkes, DKP, Disperindagkop-UKM, dan Dindukcapil.
Artikel ini telah terbit di https://bangkatengahkab.go.id/berita/detail/kominfo/gpm-di-desa-namang-bantu-warga-sediakan-bahan-pokok-harga-murah-