Ilustrasi kopi susu karamel.(Shutterstock/P-fotography)
Ilustrasi kopi susu karamel.(Shutterstock/P-fotography) ( KOMPAS.COM)

Kopi Susu Disebut Lebih Memicu Asam Lambung Dibanding Kopi Hitam, Apakah Benar?

19 Oktober 2024 19:30 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Seorang warganet di media sosial X mengatakan bahwa minum kopi susu bisa lebih cepat menyebabkan asam lambung naik dibandingkan dengan minum kopi hitam biasa.

"Kenapa ngopi ginian asam lambung gue cepet naek tapi kopi item pekat tanpa gula kuat 3 gelas," tulis akun @BudiBukanIn***, Kamis (10/10/2024).

Seperti namanya, kopi susu terbuat dari campuran kopi, susu, dan terkadang diberi tambahan gula atau pemanis buatan.

Lantas, benarkah kopi susu lebih bisa menyebabkan asam lambung naik?

Efek kopi susu pada lambung

Guru Besar Departemen Ilmu Penyakit Dalam Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) Ari Fahrial Syam mengatakan, kopi mengandung kafein, senyawa yang bisa meningkatkan produksi asam lambung.

"Namun tidak semua kopi memiliki efek tersebut dan bergantung dari jenis kopinya. Kalau untuk kopi decaf atau non-kafein, maka minum kopi tidak masalah untuk penderita asam lambung," ujarnya kepada Kompas.com, Senin (14/10/2024).

Begitu pula dengan kandungan susunya. Kalau susu yang digunakan adalah susu full cream, tentu ini akan menyebabkan pengosongan lambung.

Dengan demikian, ia menyarankan agar menggunakan susu low fat, terutama untuk orang-orang yang memiliki kondisi asam lambung.

Pasalnya, susu full cream mengandung lemak jenuh yang tinggi, sekitar 3,25 persen yang dapat merangsang produksi asam lambung. Pada akhirnya, minuman ini dapat menyebabkan refluks asam dan dapat memperburuk gejala asam lambung. 

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm