1/2 sendok teh garam
Bahan 2:
200 gram kue keranjang (potong-potong)
225 gram gula merah (sisir halus)
1 lembar daun pandan (simpulkan)
500 mililiter air
1/4 sendok teh garam
20 gram tepung sagu (larutkan dengan 2 sendok makan air)
Cara membuat bubur sumsum kue keranjang:
1. Membuat bubur sumsum: Larutkan tepung beras dan garam dengan sebagian santan, lalu aduk hingga tidak ada gumpalan.
2. Rebus sisa santan dan daun pandan sambil diaduk sampai mendidih. Tuang larutan tepung beras lalu masak menggunakan api kecil sembari diaduk hingga mengental, segera angkat dan sisihkan.
3. Di panci terpisah, rebus air, gula merah, daun pandan, dan garam sembari diaduk sampai gula larut, kemudian masak sampai gula mendidih. Kentalkan larutan gula dengan larutan tepung sagu, lalu aduk kembali hingga meletup-letup.
4. Tambahkan potongan kue keranjang ke dalam campuran gula merah, lalu aduk sebentar. Sajikan bubur sumsum bersama kue keranjang dan gula merah selagi hangat.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Bubur Sumsum Kue Keranjang, Sajian Legit untuk Perayaan Imlek", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2025/01/18/124756275/resep-bubur-sumsum-kue-keranjang-sajian-legit-untuk-perayaan-imlek.