SonoraBangka.id - Tahun 2024 lalu, ada berita viral tentang 105 pendaki yang gagal atau tidak bisa mendaki ke Gunung Rinjani.
Ke-105 pendaki ini bagian dari 148 pendaki yang ingin mendaki Gunung Rinjani dengan bantuan jasa open trip.
Artinya, dari total 148 pendaki, hanya 43 pendaki saja yang bisa naik ke Gunung Rinjani.
105 pendaki ini tidak bisa mendaki karena faktor kuota yang tidak diinformasikan penyelenggara open trip.
Bukan hanya soal dana yang sudah disetorkan, kekecewaan muncul utamanya karena tidak bisa mendaki.
Pihak pengurus Rinjani mengatakan ini terjadi karena pihak open trip yang nakal dan akan segera ditindak.
Sekarang memang menjamur jasa open trip untuk wisata alam, seperti mendaki, trekking, dan snorkeling.
Dan tentunya tidak semuanya nakal dan tidak bertanggung jawab. Begini cara memilihnya.
1. Cek track record
Cari open trip yang sudah terpercaya. Ini bisa dicari dari track record-nya.
Seperti sudah berapa lama berdiri, personel atau timnya, pelayanan yang sudah pernah dilakukan.