MINTA UANG DAMAI - Kamelia, ibu dari murid SD yang dihukum guru duduk di lantai, meminta uang perdamaian Rp 15 juta saat mediasi di Polrestabes Medan pada Selasa (11/2/2025). Kamelia mengatakan uang damai senilai Rp15 juta itu akan digunakan sebagai biaya anaknya MI (10) untuk berobat ke psikolog.
MINTA UANG DAMAI - Kamelia, ibu dari murid SD yang dihukum guru duduk di lantai, meminta uang perdamaian Rp 15 juta saat mediasi di Polrestabes Medan pada Selasa (11/2/2025). Kamelia mengatakan uang damai senilai Rp15 juta itu akan digunakan sebagai biaya anaknya MI (10) untuk berobat ke psikolog. ( ompas.com/Goklas )

Ingat Murid SD yang Dihukum Duduk di Lantai, Sang Ibu Minta Uang Damai Rp15 Juta, Guru Tak Sanggup

12 Februari 2025 14:32 WIB

SonoraBangka.id - Masih ingat kasus murid SD yang dihukum gurunya duduk di lantai?

Kali ini Kamelia, ibu murid tersebut meminta uang damai Rp15 juta kepada guru Hartati.

Bukan tanpa alasan, Kamelia mengatakan uang Rp15 juta itu akan digunakan sebagai biaya MI (10) ke psikolog.

Diketahui polisi menggelar mediasi kasus murid SD berinisial MI (10) dihukum duduk di lantai karena menunggak membayar uang Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP).

Mediasi ini berlangsung di Polrestabes Medan pada Selasa (11/2/2025), dengan melibatkan Kamelia (38), ibu korban, serta Hartati, guru yang dilaporkan dalam kasus ini.

Mediasi tersebut buntu karena oknum guru tersebut menolak membayar biaya perdamaian sebesar Rp15 juta yang diajukan ibu korban.

Sehingga kasus tersebut akan tetap berjalan di Polrestabes Medan.

Alasan ibu korban minta uang perdamaian

Kamelia meminta uang sebesar itu bukan tanpa alasan.

Menurutnya ada biaya yang ia keluarkan setelah kasus itu viral.

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm