SonoraBangka.ID - Akhirnya serial Jepang Alice in Borderland Season 3 akhirnya mengumumkan jadwal tayangnya.
Netflix memastikan penayangan Alice in Borderland Season 3 pada September 2025.
Dari teaser poster yang dirilis, ketiga karakter utama sedang berdiri menatap gedung dan gambar Joker.
"Alice in Borderland Season 3 hadir September 2025," tulis akun Netflix, Kamis (13/2/2025).
Musim ketiganya akan melanjutkan akhir dari cerita musim kedua di mana Arisu dkk berhasil selamat dari Borderland.
Diangkat dari manga berjudul sama karya Haro Aso, Alice in Borderland mengikuti kisah Arisu yang terjebak di dalam sebuah dunia paralel.
Demi bertahan hidup, Arisu harus memainkan sejumlah permainan yang mempertaruhkan nyawa dan keluar sebagai pemenang.
Permainan ini dibagi ke dalam empat kategori yang diwakili oleh lambang kartu, yaitu Keriting, Sekop, Wajik, dan Hati.
Musim pertama Alice in Borderland tayang perdana pada Desember 2020 dan memasuki.
Serial ini juga mendapatkan ulasan positif sebesar 96 persen di situs Rotten Tomatoes.
Musim kedua serial ini mulai tayang pada Desember 2022 dan memasuki daftar Top 10 Netflix di 90 negara, bahkan menduduki peringkat pertama di 17 negara.
Di Jepang, serial ini duduk di puncak daftar Top 10 selama 14 hari berturut-turut.
Hanya dalam waktu empat minggu sejak pertama kali tayang, musim kedua Alice in Borderland telah disaksikan sebanyak lebih dari 200 juta jam atau yang tertinggi di antara seluruh tayangan dari Jepang.
https://www.kompas.com/hype/read/2025/02/13/081052166/alice-in-borderland-season-3-tayang-september-2025