Pedal gas dan rem(KOMPAS.com/ Selma Aulia)
Pedal gas dan rem(KOMPAS.com/ Selma Aulia) ( KOMPAS.COM)

Cegah Untuk Rem Blong pada Mobil Matik di Jalan Menurun

6 April 2025 17:34 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Mobil matik memerlukan pengoperasian khusus, guna mencegah terjadinya rem blong di jalanan menurun panjang.

Salah satunya dengan cara memanfaatkan engine brake, yakni dengan mamanfaatkan rasio percepatan rendah pada transmisi matik.

Hardi Wibowo, pemilik bengkel mobil Aha Motor Yogyakarta mengatakan, rem utama yang digunakan secara terus menerus pada jalan menurun akan lebih cepat panas.

“Maka dari itu, rem utama memerlukan bantuan dari engine brake, pada mobil matik, engine brake bisa didapatkan dengan menggeser tuas transmisi ke posisi L atau 1,” ucap Hardi kepada Kompas.com, Sabtu (5/4/2025).

Hardi mengatakan, pengemudi dilarang memindahkan tuas transmisi matik ke posisi netral saat melibas turunan.

“Cara tersebut akan membuat mobil matik tak memiliki daya pengereman dari mesin, akibatnya rem utama bekerja lebih berat untuk menahan laju mobil di turunan,” ucap Hardi.

Head of Nissan Academy PT Nissan Motor Indonesia (NMI) Jamaludin mengatakan, karakter engine brake pada mobil matik dan manual memang tidak sama, tapi masih bisa dimanfaatkan.

“Engine brake bisa dilakukan dengan posisi tuas matik di 1 atau L, secara teori semakin kecil pemilihan tingkat kecepatan, maka akan semakin besar efek engine brake yang terjadi,” ucap Jamal kepada Kompas.com, belum lama ini.

Cuma saja efek engine brake yang dirasakan akan sangat berbeda jika dibandingkan dengan transmisi manual, menurut Jamal, hal itu bisa terjadi lantaran terdapat perbedaan pada komponenpenyusunnya.

“Mobil matik menggunakan torque converter, berbeda dengan mobil manual yang menggunakan kopling kering, sehingga pada mobil matik akan terdapat selip yang membuat engine brake tidak sama besar dengan mobil manual,” ucap Jamal.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cegah Rem Blong pada Mobil Matik di Jalan Menurun ", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2025/04/06/122100415/cegah-rem-blong-pada-mobil-matik-di-jalan-menurun-.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm