Ilustrasi mobil di jalan menurun.(kompas.com)
Ilustrasi mobil di jalan menurun.(kompas.com) ( KOMPAS.COM)

Cara untuk Mengemudi Mobil Manual di Turunan Curam

19 April 2025 21:08 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Mengemudi mobil manual di jalan menurun, apalagi yang curam dan panjang, membutuhkan teknik khusus agar kendaraan tetap terkendali dan pengemudi tidak bergantung sepenuhnya pada rem.

Salah satu teknik penting adalah memilih posisi gigi yang tepat.

Kesalahan dalam memilih gigi bisa berdampak fatal, mulai dari rem cepat panas hingga risiko rem blong, terutama di jalur pegunungan atau perbukitan.

Menurut Marcell RDC Kurniawan, Training Director Real Driving Centre (RDC), posisi gigi ideal saat melewati turunan tajam adalah menggunakan gigi rendah, disesuaikan dengan kemiringan jalan dan kondisi kendaraan.

"Gunakan gigi satu atau dua saat melewati turunan curam agar engine brake bisa bekerja maksimal. Jangan sampai terlalu cepat menurunkan rem, apalagi sambil menekan kopling," kata Marcell kepada Kompas.com, Jumat (18/4/2025).

Marcell menambahkan, engine brake membantu menahan laju mobil tanpa terlalu membebani rem.

Dengan begitu, risiko rem overheat atau kehilangan daya cengkeram bisa diminimalisir. "Sesuaikan gigi dengan kemiringan turunan. Semakin curam jalan yang dilalui, semakin rendah gigi yang digunakan," ujarnya.

Ia juga mengingatkan pengemudi agar tidak membiarkan mobil meluncur dalam posisi netral atau menahan kopling di turunan.

Hal itu membuat kendaraan kehilangan kendali kecepatan dan membahayakan keselamatan. "Jangan netral atau tahan kopling saat turun, karena mobil akan meluncur bebas tanpa kontrol. Tetap gunakan gigi dan engine brake," ujar Marcell.

Kalau jalan mulai landai atau rata, gigi bisa dinaikkan secara bertahap.

Tapi, prinsipnya, kecepatan kendaraan harus selalu dikendalikan melalui gigi dan tidak sepenuhnya bergantung pada rem. "Yang penting tetap tenang, waspada, dan jangan ragu pakai gigi kecil demi keselamatan," kata Marcell.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Mengemudi Mobil Manual di Turunan Curam", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2025/04/19/100200215/cara-mengemudi-mobil-manual-di-turunan-curam.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm