Ilustrasi
Ilustrasi ( Kompas.com)

Harga Emas Antam Hari ini kembali Merangkak Naik

15 Juni 2020 11:22 WIB

Sonorabangka.ID -Saat berinvestasi emas, kamu tidak akan mendapatkan bunga atau dividen seperti saat kamu berinvestasi di obligasi dan saham. Satu-satunya keuntungan investasi yang akan didapatkan adalah saat kamu menjualnya dengan harga yang lebih tinggi dari harga beli.

Emas merupakan salah satu ladang investasi favorit banyak orang karena dianggap paling aman (safe haven). Alasannya, investasi emas memiliki keunggulan dari sisi nilai yang relatif lebih stabil, imbal hasil cukup menggiurkan, minim risiko, serta mudah diuangkan.


Harga emas batangan PT Aneka Tambang (Persero) Tbk pada Senin (15/6/2020) berada di angka Rp 902.000 per gram. 

Angka tersebut naik Rp 2.000 jika dibandingkan dengan harga pada Minggu (14/6/2020) kemarin.

Sementara itu, harga buyback atau harga yang didapat jika pemegang emas Antam ingin menjual emas batangan tersebut berada di harga Rp 793.000.

Angka itu naik Rp 2.000 jika dibandingkan dengan harga kemarin. Sebagai catatan,  harga emas Antam tersebut berlaku di kantor Antam Pulogadung, Jakarta.

Sementara di gerai penjualan emas Antam lain bisa berbeda.

Pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,9 persen. Jika ingin mendapatkan potongan pajak lebih rendah, yaitu sebesar 0,45 persen, sertakan nomor NPWP setiap kali transaksi.

Setiap pembelian emas batangan akan disertai dengan bukti potong PPh 22.

Berikut rincian harga emas Antam:

0,5 gram Rp 481.000

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm