Abyan Faqih bersama dua rekannya Genta Mallibu dan Aldie Indra.
Abyan Faqih bersama dua rekannya Genta Mallibu dan Aldie Indra. ( Tribunnews.com)

Debut Trio Profesional Muda di Mini Album Berpindah

6 September 2020 11:52 WIB

SonoraBangka.ID - Di sela kesibukan sebagai pebisnis profesional, Abyan Faqih bersama dua rekannya, menelorkan mini album perdana bertajuk "Berpindah".

Saat mencipta karya musik extended play (EP) ini, Abyan dibantu dua karibnya yakni Genta Mallibu Aldie Indra.

Sejatinya, trio ini punya profesi yang cukup menjanjikan di bidang teknologi, properti komersial, dan marketing agency.

Kata Abyan dalam rilis kepada media di jakarta, Sabtu (5/9/2020), karya musik ini merupakan hobi dan cinta kedua mereka.

Dengan latar kesukaan musik yang berbeda-beda, Abyan yang suka indie dan brit pop, Genta dengan easy pop dan folk, serta Aldie dengan influence city pop dan R&B, membuat nuansa musik di EP perdana mereka terasa luas dan bervariatif.

Terkait pilihan kata 'berpindah' sebagai judul ambum perdana ini, kata Abyan, punya makna mendalam. Tidak sekadar pergantian dari suatu tempat ke tempat lainnya.

"Berpindah adalah sebuah perubahan. Perubahan yang baik, melampaui diri sendiri dan berdampak luas pada orang di sekitar," terangnya.

Selanjutnya Abyan bercerita sedikit tentang awal mula terbentuknya trio ini sehingga melahirkan EP 'berpindah'.

Tiga sekawan yang sudah saling mengenal sejak kecil ini, dikumpulkan melalui grup WhatsApp reuni SD. Di mana, mereka sering berbagi referensi musik dan jamming di sela-sela kesibukan.

Lantaran sering, mereka memberanikan diri untuk membuat karya musik yang merupakan hobi dan cinta kedua mereka di luar pekerjaan. Penggarapan EP perdana ini pada Maret 2020.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm