Kebutuhan ibu hamil dan menyusui
Kebutuhan ibu hamil dan menyusui ( SHUTTERSTOCK)

Apakah IQ Anak Ada Hubungannya Dengan Kadar Vitamin D Ibu Saat Hamil ?

27 November 2020 10:33 WIB

Setelah mereka mengontrol beberapa faktor yang berhubungan dengan IQ anak, para peneliti melihat bahwa tingkat vitamin D yang lebih tinggi dalam kehamilan berhubungan dengan IQ yang lebih tinggi pada anak-anak saat mereka berusia 4 sampai 6 tahun.   

Ini menunjukkan bahwa semakin tinggi kadar vitamin D ibu hamil, itu berarti semakin besar peluang anaknya untuk memiliki skor IQ yang lebih tinggi.

Meskipun para peneliti menyebutkan bahwa temuan mereka tidak dapat membuktikan sebab akibat, Melissa percaya bahwa mereka masih memiliki implikasi penting untuk penelitian lebih lanjut.

Kekurangan vitamin D

Studi tersebut juga membahas bagaimana efek kekurangan vitamin D pada ibu hamil. 

Seperti yang dikatakan Melissa, bahwa kekurangan vitamin D memang umum terjadi.

Nah, cara mengatasinya ternyata cukup mudah yakni, dengan menjalani diet tinggi vitamin D dengan mengonsumsi ikan berlemak, telur, susu, dan sereal serta berjemur di pagi hari.

Namun, jika dirasa masih kurang, sebaiknya mengonsumsi suplemen yang sudah dikonsultasikan dengan dokter kandungan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Hubungan Kadar Vitamin D Ibu Saat Hamil dengan IQ Anak", Klik untuk baca: https://lifestyle.kompas.com/read/2020/11/27/085401120/hubungan-kadar-vitamin-d-ibu-saat-hamil-dengan-iq-anak.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm