SONORABANGKA.ID - Tim gabungan Satgas Covid-19, TNI/Polri dan Satpol PP Provinsi Bangka Belitung (Babel) merazia sejumlah tempat di Kota Pangkalpinang pada Sabtu (26/12/2020) malam.
Razia tersebut dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 di wilayah Kota Pangkalpinang, karena seperti diketahui pasien terpapar corona di kota ini semakin bertambah.
Terkait razia yang dilakukan oleh tim gabungan Provinsi Babel ini, Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) menilai hal itu sangat baik untuk mengingatkan kembali masyarakat.
"Sangat bagus, dilakukan untuk mengingatkan kembali kepada masyarkat akan bahayanya covid-19 ini belum selesai, harus saling mengingatkan dan menjaga agar protokol covid-19 harus tetap dijalankan," kata Molen dikutip dari Bangkapos.com, Minggu (27/12/2020).
Meskipun begitu, Molen juga tidak ingin perekonomian di Kota Pangkalpinang menjadi mati suri kembali akibat pandemi Covid-19.
Sehingga, ia tetap menginginkan perekonimian tetap berjalan dengan tetap menerapkan Protokol Covid-19.
"Jadi semuanya tetap berjalan, akan tetapi harus dengan protokol Covid-19, kita tidak mau jugakan ekonomi kita anjlok atau mati gara-gara Covid-19 jadi semua itu harus berjalan berbarengan, jadi silahlan tetap buka dengan protokol kesehatan," ungkapnya.
Selain itu, Molen juga menuturkan, pihak Pemkot Pangkalpinang juga kerap kali melakukan imbauan di sejumlah tempat yang ada di Kota Pangkalpinang.
"Kita juga sering melakukan imbauan kepada mayarakat, di pasar, tempat-tempat nongkrong dari kemarin-kemarin kita tidak pernah stop melakukan sosialisasi," jelasnya.
Ia berharap, masyarakat dapat menerapkan protokol kesehatan dengan baik, dan peduli dengan jumlah kenaikan kasus saat ini.
"Semoga masyarakat paham bahwa ini belum selesai, jadi masyarakat harus lebih waspada, protokol covid-19 harus tetap dijalankan agar tidak terjadi kasus-kasus yang tidak kita inginkan," tuturnya.
Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul Tak Ingin Perekonomian Mati Suri, Wali Kota Sebut Kafe/Resto Boleh Buka dengan Protokol Kesehatan