SONORABANGKA.ID - Adalah Nama Andrea Dovizioso belakangan ini digadang-gadang akan menggantikan Marc Marquez di MotoGP 2021 sebagai pebalap untuk tim pabrikan Honda.
Berita itu berhembus usai Marc Marquez melakukan operasi ketiga untuk lengan kanannya pada awal Desember lalu. Proses pemulihan cedera pasca operasi ternyata tidak memakan waktu sebentar.
Alhasil, pebalap yang mendapat julukan The Baby Alien itu masih berpotensi absen pada MotoGP 2021.
Keadaan ini kemudian membuat pihak Honda bersiap untuk merekrut pebalap yang sudah berpengalaman. Andrea Dovizioso disebut menjadi salah satu kandidat terkuatnya.
Sebagaimana diketahui Dovizioso sendiri pernah menunggangi motor balap Honda beberapa tahun lalu. Hal inilah yang membuat dirinya tampak menjadi profil yang sempurna untuk menggantikan Marc Marquez.
Tapi, manajer Andrea Dovizioso Simone Battistella membantah rumors tersebut. Dia menegaskan bahwa Dovizioso menolak menggantikan Marquez di MotoGP 2021.
“Andrea sama sekali tidak berminat menggantikan Marc Marquez,” ujar Battistella dikutip dari Paddock-GP, Minggu (27/12/2020).
Menurut Battistella, Honda sebaiknya mengambil lebih banyak waktu untuk mempertimbangkan keputusan terkait mengganti Marc Marquez dengan pebalap lain.
“Sejauh ini belum ada komunikasi. Saya pikir Honda ingin memantau kondisi Marc terlebih dahulu sebelum mengambil keputusan,” ucap Battistella.
Sejatinya, Honda masih memiliki seorang test rider, yaitu Stefan Brald. Tapi, rider asal Jerman itu tidak bisa sepenuhnya menjadi tumpuan dalam pengembangan motor Honda musim yang akan datang.
Pengembangan motor Honda sebelumnya juga sudah dilakukan oleh Cal Crutchlow dan Marc Marquez. Tetapi, Crutchlow sendiri kini sudah berpindah ke pabrikan berlambang garpu tala (Yamaha). Sementara, Pol Espargaro yang baru pindah dari tim KTM belum bisa diandalkan karena tidak pernah menunggangi motor Honda.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Andrea Dovizioso Menolak Menggantikan Marquez di MotoGP 2021", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2020/12/28/084200615/andrea-dovizioso-menolak-menggantikan-marquez-di-motogp-2021.