SonoraBangka.ID - Boy grup asal Korea Selatan, BTS, kembali membuat prestasi membanggakan dengan lagu " Dynamite".
Singel berbahasa Inggris itu menjadi satu-satunya lagu yang terjual lebih dari 1 juta kopi di AS sepanjang 2020. Tidak bisa dimungkiri bahwa lagu yang dirilis pada 21 Agustus tersebut merupakan hit terlaris di AS pada 2020.
Menurut laporan akhir tahun dari Nielsen Music, dalam semua versinya, "Dynamite" terjual 1,3 juta kopi. Selain itu, lagu tersebut juga terjual dua kali lipat lebih banyak dibandingkan lagu terlaris kedua di AS pada 2020 yakni, "Blinding Lights" dari The Weeknd.
Lagu "Blinding Lights" terjual 580.000 kopi sepanjang 2020. Padahal lagu itu dirilis pada akhir 2019.
"Dynamite" mencetak angka penjualan sangat besar sejak awal dirilis. Selama berbulan-bulan, lagu itu selalu menjadi yang terlaris di daftar Digital Song Sales yang disusun Billboard.
Faktanya, meskipun dirilis pada Agustus lalu, lagu tersebut terus bertahan sebagai lagu terlaris di AS pekan ini, awal Januari 2021. Ketika pertama diluncurkan, "Dynamite" membuat sejarah dengan menduduki peringkat No. 1 di Billboard Hot 100.
BTS menjadi grup di peringkat Billboard yang sangat kompetitif sebagai lagu-lagu yang paling banyak dikonsumsi di AS.