5. Masker harus melindungi wajah
Terapis kulit James Vivian mengatakan, dia cenderung memilih masker berbahan sutra karena menempel dengan baik di kulit wajah dan meningkatkan aliran udara lebih baik.
Selama lockdown di Australia tahun lalu, dia mengatakan beberapa kliennya melakukan perawatan berlebihan pada kulit.
Saat mereka memakai masker, timbul jerawat dan dermatitis perioral (munculnya ruam merah di area mulut).
Untuk memakai masker dalam waktu lama, Vivian mengingatkan agar kita menghindari produk perawatan yang terlalu aktif dan mengandung asam dan retinol.
Sebagai gantinya, ia menyarankan pelembap yang kaya akan bahan untuk menghidrasi kulit, dan tidak merias diri secara berlebihan.
"Jika Anda harus memakai foundation, lebih sedikit lebih baik, atau coba riasan mineral yang secara alami bersifat anti-inflamasi dan memiliki kemampuan menyerap minyak berlebih di kulit."
6. Melakukan riset sebelum membeli masker
Sebaiknya lakukan riset, baca ulasan masker, dan pertimbangkan untuk mendukung desainer lokal yang membuat masker wajah.
Saat ini ada banyak pilihan masker, dari yang harganya terjangkau hingga masker bernilai tinggi.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tip Memakai Masker Selama Berjam-jam dengan Nyaman", Klik untuk baca: https://lifestyle.kompas.com/read/2021/01/12/102344720/tip-memakai-masker-selama-berjam-jam-dengan-nyaman?page=all.