Terkait sepatu kulit buatan Italia yang terkenal berkualitas baik, menurut dia, hal itu hanya sekadar tren atau hype yang terlalu tinggi.
"Jika orang bilang sepatu kulit asal Italia selalu lebih bagus, aku pun pernah menemukan yang buruk dan mengecewakan," ujar dia.
Proses konstruksi Ketika menilai kualitas sepatu dari negara asal pembuatannya tak terlalu penting, ada gaya konstruksi dari negara-negara tertentu yang kerap diadopsi oleh para pembuat sepatu kulit.
Founder Harrolds, Ross Poulakis mengatakan, berinvestasi pada sepatu yang timeless alias tak termakan waktu adalah hal kunci.
"(Metode) goodyear welt, lukis tangan, jahit tangan, dan kulit kualitas premium adalah teknik umum yang menggambarkan keahlian dalam membuat konstruksi alas kaki premium," kata dia.
Sementara Co-Founder Double Monk, Nick Schaerf mengatakan, sepatu berkualitas akan pas di kaki ketika digunakan dan memberikan dukungan yang nyaman terhadap kaki.
Kebanyakan sepatu asal Italia, menurut dia, dibuat dengan metode blake stitch, untuk berjalan di ruangan tertutup ketimbang untuk mobilitas tinggi dan digunakan berhari-hari.
Schaerf menilai, ketahanan sepatu buatan Inggris memang masih tak terkalahkan, sebab mereka memiliki dasar pembuatan sepatu boot militer.
Perbaikan juga terus dilakukan setiap waktu.
Sementara itu, Kaz mengatakan, pembuatan sepatu Jepang dan Inggris menurut dia, hampir sama, menggunakan metode goodyear welt.
Membuat sepatu dengan metode tersebut bisa mencapai lebih dari 200 tahap, namun menghasilkan sepatu yang cenderung lebih awet meski lebih mahal.
Sepatu dengan metode tersebut, kata dia, bisa diperbaiki dan dijahit kembali dengan jumlah tak terbatas.
"Sepatu yang direkatkan cenderung tidak mahal, namun kita bisa memperbaikinya. Meski begitu, itu tergantung pada bagaimana kita memakainya," kata Kaz.
Nah, untuk sepatu kulit mahal buatan Italia seringkali menggunakan metode blake stitch. Sepatu tersebut bisa diperbaiki namun hanya 2-3 kali saja.
Namun, metode tersebut membuat sepatu buatan Italia lebih ringan.
Jadi, bisa dikatakan bahwa sepatu ini lebih kepada fesyen dan tidak untuk pemakaian sehari-hari.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Trik Bedakan Sepatu Kulit Murah, Mahal, dan Berkualitas", Klik untuk baca: https://lifestyle.kompas.com/read/2018/10/30/120000520/trik-bedakan-sepatu-kulit-murah-mahal-dan-berkualitas?page=all.