Ilustrasi
Ilustrasi ( Metromonitor)

Agar Jadi Pria Sejati, Berikut 15 Cara Mendidik Anak Laki-laki

18 Januari 2021 15:45 WIB

Anak-anak memperhatikan perilaku dan sikap kita. Bila Anda hormat pada orang lain, maka anak akan belajar menghormati.

Bila Anda kurang ajar, anak akan menirunya. Maka jagalah sikap kita.

Ajarkan kepada anak-anak bahwa semua orang di dunia setara dan berhak mendapatkan kasih sayang dan rasa hormat.

Jadilah orang yang bisa menghormati, seperti yang Anda inginkan terhadap anak Anda.

Jadilah ayah sekaligus temannya saat ia tumbuh besar

Kita, para lelaki pasti pernah melakukan hal-hal nakal dan konyol saat remaja.

Jadi jangan heran kalau anak kita pun akan seperti itu. Karena kita pernah mengalaminya, maka bersikaplah bijaksana bila anak kita melakukan sesuatu yang konyol di mata kita, misalnya mencoba merokok, nonton film porno atau memacari banyak cewek sekaligus.

Studi mendapati bahwa otak laki-laki butuh waktu lebih lama untuk menjadi dewasa dibanding perempuan. Inilah sebabnya lebih banyak remaja lelaki melakukan tindakan konyol.

Bila tindakan itu masih dalam batas kenakalan anak, biarlah dia belajar dari kesalahannya.

Saat itulah kita menjadi temannya. Namun bila tindakan itu sudah keterlaluan, menjurus kriminal, atau membahayakan dirinya dan orang lain, kita harus menjadi ayah yang tegas untuk kebaikan anak kita.  

Anak memperhatikan bagaimana kita memperlakukan ibunya

Bagaimana kita memperlakukan pasangan akan membentuk sikap anak terhadap perempuan dalam hidupnya termasuk terhadap pasangannya kelak.

“Salah satu hal terbaik yang bisa kita berikan untuk anak-anak kita adalah dengan mencintai ibu mereka,” ujar Ryan.

Gen Y disebut-sebut berbeda dari para pendahulunya, termasuk soal gaya mereka ketika menjadi orangtua.

Anak yang melihat ibunya disayang dan diperlakukan dengan baik oleh ayahnya, akan belajar menyayangi pasangannya kelak. Begitu pula sebaliknya.

Memperlihatkan emosi bukan hal yang tabu

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm