( )

Ternyata Cokelat Bisa Bikin Wajah Terlihat Awet Muda

24 Januari 2021 07:04 WIB

Langkah ini merupakan salah satu bagian dari detoksifikasi kulit sekaligus cara menutrisi kulit secara intens.

 

"Kami mengajak orang di usia 50 hingga 60 tahun untuk mengetes sejauh mana khasiat cokelat tersebut. Sejauh ini kami melihat proses inflamasi kulit sudah mulai menurun ketika rutin mengonsumsi.

Hasilnya, kondisi kulit mereka seperti kembali ke usia 20 atau 30 tahun. Ini adalah improvisasi psikologis kulit," ujar Ivan Petyaev, pemimpin peneliti di Cambridge University dan pendiri Esthechoc pada The Telegraph.

Pada satu boks cokelat seberat 7,5 gram ini, setiap batang cokelatnya mengandung 38 kalori yang juga cocok untuk para vegan.

Cokelat yang bisa bikin awet muda ini juga mengandung susu, namun sebanyak 72 persen cokelat tersebut juga mengandung bahan kakao yang sudah disetujui oleh para nutrisionis.

Namun, cukupkah zat antiokasidan untuk mencegah penuaan pada kulit? Menurut Keri Gans, registered dietitian, cokelat berkualitas tinggi sudah mencakupi seluruh zat yang bisa mengatasi gejala penuaan yang diperlukan kulit.

 

"Secara alami, cokelat memang mengandung flavanols yang mana adalah antioksidan. Mengonsumsi cokelat akan menutrisi kulit dengan optimal.

Dark chocolate adalah cokelat terbaik dan berkualitas untuk asupan kulit sebenarnya," papar Gans.

SumberTabloid Nova
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm