ilustrasi haji
ilustrasi haji ( Kementerian Agama RI)

Ini Penjelasan Soal Biaya Haji 2021, Perkiraan Naik Rp 9,1 Juta

7 April 2021 13:49 WIB

"Idealnya memang protokol kesehatan dijalankan. Tapi semua itu memakan biaya yang tidak mungkin ditagih kepada masyarakat kepada calon haji. Tidak mungkin," ucap dia dalam Rapat Dengar Pendapat secara virtual, Selasa (6/4/2021). Memang, mekanisme keberangkatan haji tahun ini sedikit mengalami perbedaan.

Para calon jemaah haji harus melakukan tes swab/PCR berkali-kali hingga karantina selama 5 hari di embarkasi haji.


John mengungkapkan, dua kali tes swab calon jemaah haji sudah memakan biaya hingga Rp 6 juta. "Dari mana ambil uangnya selain dari bercerita dan berdiskusi, bagaimana kita cari jalan keluarnya. Kalau kita bebankan ke BPKH, dia punya target di tahun 2022, itu tidak mungkin," tambahnya.


Senada dengan John, Anggota DPR Fraksi PKS, Bukhori juga mengatakan, biaya ibadah haji pada tahun ini cukup berat. Untuk itu pihaknya meminta Kemenkes memperlonggar biaya, tetapi tetap mampu melaksanakan protokol. Misalnya, jemaah haji bisa diizinkan karantina diri di rumah setelah kembali pulang ke Indonesia.


Adapun ketentuan saat ini, jemaah akan dikarantina 5 hari di embarkasi haji, yang tentu akan memakan biaya tambahan.

Begitupun dengan ketentuan kapasitas penumpang pesawat yang dibatasi hanya 70 persen. "(Saya bertanya kepada Menhub), perjalanan ke luar negeri tidak diberlakukan (physical distancing).

Untuk itu saya minta kapasitas seat 70 persen pesawat bisa disesuaikan. Kalau tidak ditanggulangi dengan bijak, bisa mencapai 26,50 persen (biaya kenaikan ibadah haji)," pungkas Bukhori.

Untuk Diketahui, perjalanan ibadah haji tahun ini lebih diperketat, meski kepastian pemberangkatan masih menunggu keputusan final pemerintah Arab Saudi.

Untuk persiapan, pemerintah sudah melakukan vaksinasi kepada jemaah yang rencananya rampung pada April 2021.


Kemenkes pun telah memberikan SOP untuk pelaksanaan ibadah haji tahun ini. Sebelum keberangkatan, calon jemaah haji akan dikarantina selama 5 hari dengan kamar berkapasitas 2 orang. Kemudian, jemaah haji melakukan tes swab/PCR 2 hari sebelum berangkat.

Selanjutnya, karantina kembali dilakukan selama 5 hari setelah sampai di Arab Saudi. Calon jemaah haji kembali mendapat tes swab sebelum melaksanakan ibadah. Lalu, karantina 5 hari kembali dilakukan saat jemaah haji sudah pulang ke Indonesia.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Biaya Haji 2021 Diperkirakan Naik RP 9,1 Juta, Ini Penyebabnya", Klik untuk baca: https://money.kompas.com/read/2021/04/07/122559626/biaya-haji-2021-diperkirakan-naik-rp-91-juta-ini-penyebabnya?page=3.

Sumberkompas
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm